Segera Cek Status Kamu, BLT BPJS Ketenagakerjaan Tahap 3 Segera Cair

18 Mei 2021, 21:07 WIB
Segera Cek Status Kamu, BLT BPJS Ketenagakerjaan Tahap 3 Segera Cair./ /PIxabay/fancycrave1

MANTRA SUKABUMI - Segera cek status BLT BPJS Ketenagakerjaan tahap 3 yang akan dicairkan pemerintah.

Dalam upaya Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), Pencairan BLT BPJS Ketenagakerjaan tahap 3 telah diputuskan pemerintah.

Sri Mulyani selaku Menteri Keuangan sudah pastikan pencairan BLT BPJS Ketenagakerjaan tahap 3 ini.

 Baca Juga: ShopeePay Mantul Sale Ajak Masyarakat Lebih Cuan di Momen Gajian

Baca Juga: Selamat Jalan, Komedian Bopak Sampaikan Kabar Kehilangan: Menjadi Permata di Tidur Panjangmu

Sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari laman @bpjsketenagakerjaan.go.id pada Selasa, 18 Mei 2021, Fokus kebijakan APBN 2021 diarahkan untuk mempercepat akselerasi PEN, salah satunya dengan pencairan BLT BPJS Ketenagakerjaan.

APBN 2021 akan mendukung keberlanjutan program PEN terutama untuk penanganan kesehatan termasuk pengadaan vaksin dan vaksinasi.

Selain itu PEN juga akan fokus pada perlindungan sosial berupa BLT BPJS Ketenagakerjaan, sektoral K/L dan pemda, dukungan UMKM dan pembiayaan korporasi, dan insentif usaha.

Program PEN 2021 diperlukan untuk terus memberikan daya dukung pada perekonomian baik di sisi demand maupun supply.

 Baca Juga: Perbedaan Dzikir dan Doa yang Perlu Dipahami, Mana yang Lebih Utama?

“Tahun 2021, kami akan mengelola APBN tetap dengan fokus untuk bisa mendukung pemulihan ekonomi dan penanganan Covid. APBN tahun 2021 yang didesain dengan spirit ekspansi untuk mendukung pemulihan, namun juga pada saat yang sama mulai konsolidasi untuk menyehatkan kembali APBN kita,” ucap Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati

Hal tersebut disampaikan Sri Mulyani dalam Webinar Series Majelis Wali Amanat Universitas Indonesia dengan tema ‘Covid-19 dan Percepatan Pemulihan Ekonomi 2021: Harapan, Tantangan dan Strategi Kebijakan’ pada Rabu (27/01/2021).

Menkeu melanjutkan, untuk tahun 2021, penerimaan negara ditargetkan sebesar Rp1.743,6 triliun.

Ini adalah tingkat penerimaan negara yang cukup optimistis karena covid masih menjadi faktor yang harus tetap diperhitungkan.

 Baca Juga: Selamat Jalan, Boy William Sampaikan Duka Cita atas Meninggalnya Calon Bayi Aurel Hermansyah

Menkeu menegaskan bahwa Pemerintah akan bekerja sangat keras untuk bisa mencapai target penerimaan perpajakan dan PNBP.

Lalu, dari sisi belanja negara akan dibelanjakan Rp 2.750 triliun, dengan rincian belanja Pemerintah pusat mencapai Rp 1.954,5 triliun dan transfer ke daerah mencapai Rp 795,5 triliun.

“Kita semua tahu bahwa risiko masih ada namun itu tidak menjadi alasan untuk kita menjadi pesimis, justru kewaspadaan makin tinggi membuat kita akan semakin teliti dan tetap menjaga semangat untuk memulihkan masyarakat dan perekonomian kita. Oleh karena itu Pemerintah akan terus juga mendukung seluruh reformasi di dalam situasi bahkan krisis Covid-19,” lanjutnya.

Adapun salah satu bentuk PEN adalah dengan penyaluran subsidi gaji atau Bantuan Langsung Tunai (BLT) BPJS Ketenagakerjaan kepada masyarakat. Program ini akan terus berlanjut pada 2021, untuk beberapa bulan kedepan.

Baca Juga: Ditelpon Presiden Erdogan, Paus Francis Didesak Turun Tangan Redam Kebrutalan Israel ke Palestina

Meski sudah diputuskan untuk dicairkan sesegera mungkin, pemerintah belum secara gamblang menyebutkan kapan waktu pencairan BLT BPJS Ketenagakerjaan Termin ke-3 pada 2021.

Dari pada kamu galau memikirkan kapan BLT BPJS Ketenagakerjaan cair, lebih baik cek status kamu dulu sebagai penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan.

Jika seluruh data cocok maka Anda otomatis terkonfirmasi sebagai penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan.

Adapun data yang perlu Anda siapkan saat konfirmasi rekening adalah NIK, nama lengkap, nama bank, dan nomor rekening di buku tabungan.***

Editor: Robi Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler