Tips Lolos Kerja di Perusahaan BUMN dari Erick Thohir: Ajukan Pertanyaan ini Diakhir Wawancara

6 Mei 2023, 20:21 WIB
Tips Lolos Kerja di Perusahaan ala Menteri BUMN, Erick Thohir. /

MANTRA SUKABUMI - Erick Thohir Menteri Badan Usaha Milik Negara bagikan tips lolos kerja di perusahaan BUMN.

Hal ini sangat cocok dan membantu putra putri bangsa yang sedang berjuang mengikuti Rekrutmen Bersama BUMN 2023 (RBB) Tahun ini.

Rekrutmen Bersama BUMN 2023 dibuka pada 11 Mei 2023 mendatang, manfaatkan tips ini agar lolos kerja di perusahaan yang anda inginkan.

Baca Juga: Link Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2023 pada 11 Mei, Cek Jadwal Resmi dan Persyaratannya Disini

Erick Thohir bagikan tips lolos kerja di perusahaan BUMN dengan mengajukan pertanyaan ini diakhir wawancara.

"Pak Erick, ada gak satu tips ampuh kalau kita dipanggil wawancara kerja di BUMN?" Ucap seseorang pada menteri BUMN seperti dikutip mantrasukabumi.com dari instagram @erickthohir pada Sabtu, 6 Mei 2023.

Berbarengan dengan pembukaan registrasi online RBB atau Rekrutmen Bersama BUMN 203, Erick Thohir bocorkan rahasia agar lolos saat wawancara.

Erick Thohir pun mempraktekkan saat ditanya wawancara berikut jawabannya.

"Pas di air wawancara biasanya mereka akan bilang, "apakah ada yang ingin kamu tanyakan?" ucapnya.

"coba kamu jawab begini," sarannya.

"Kalau saya dapat kesempatan untuk bergabung di sini kira-kira apa saja yang perlu saya lakukan agar perusahaan merasa kalau kerjakan saya adalah sebuah keputusan yang baik?" ungkapnya.

Baca Juga: Kabar Gembira! Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2023 Diubah jadi 11 Mei, Berikut Jadwal Terbarunya

Tips ini dilakukan agar kita tahu apa aja skill yang penting untuk dikembangkan oleh si pewawancara.

Menteri BUMN pun kembali menjelaskan bahwa pertanyaan ini merupakan hal unik bagi Anda agar lebih unggul dari peserta lainnya.

"Sebetulnya ini lebih dari itu, pertanyaan tadi sebetulnya bisa punya efek yang unik untuk kamu jadi saat kamu tanya pertanyaan itu orang yang menginterview kamu akan memvisualisasikan kamu yang sedang bekerja dalam perusahaannya Ini bisa memberikan kamu keuntungan lebih dibandingkan pelamar lainnya dan kamu fokuskan diri kamu sebagai opsi yang terbaik," tegasnya.

Selain itu, anda pun bisa gunakan 5 Tips Lolos Rekrutmen Bersama BUMN 2023, seperti dikutip dari instagram @fhci.bumn

Berikut 5 Tips Lolos Rekrutmen Bersama BUMN sebagai berikut:

1. Menyiapkan Kelengkapan Dokumen dengan Detail

Pastikan semua kebutuhan dokumen sudah lengkap dan perhatikan data seperti e-maili dan nomor hp yang diinput tidak salah agar tidak ada informasi yang terlewat.

Baca Juga: 5 Tips Lolos Rekrutmen Bersama BUMN 2023 di Perusahaan dengan Mudah, Ikuti Trik Rahasia ini

2. Kenali Perusahaan yang Dituju

Pastikan sebelum melamar kamu sudah mengetahui latar belakang serta pencapaian yang pernah diraih oleh perusahaan, hal ini akan meyakinkan rekruter bahwa kamu sudah riset dan paham mengenai perusahaan tersebut.

3. Pelajari Kemampuan dan Kelemahan Diri

Dengan memahami kedua hal tersebut kamu akan lebih mudah mempersiapkan diri dan rekruter juga akan mudah menempatkan dirimu di posisi yang paling sesuai.

4. Siapkan Diri untuk Wawancara

Pastikan saat wawancara kamu telah mempersiapkan hal berikut.

a. Memahami isi CV dan dapat menjelaskan alasan kamu ingin melamar pada posisi yang dituju

b. Datang tepat waktu

c. Berpakaian rapi

5. Berdoa

Jangan lupa berdoa, lakukan yang terbaik demi kelancaran proses rekrutmen.

Itulah tips lolos Rekrutmen Bersama BUMN 2023 agar diterima di perusahaan yang dituju dengan mudah. Semoga bermanfaat.***

Editor: Ajeng R H

Tags

Terkini

Terpopuler