Biodata Citra Kirana Istri Rezky Aditya Lengkap Umur, Agama, Hobi, Akun Medsos hingga Fakta Menarik

19 Juni 2021, 09:13 WIB
Biodata Citra Kirana Istri Rezky Aditya Lengkap Umur, Agama, Hobi, Akun Medsos hingga Fakta Menarik /Instagram @citraciki/

MANTRA SUKABUMI - Biodata Citra Kirana istri Rezky Aditya, ia adalah artis yang berkecimpung di dunia hiburan Indonesia dengan paras yang cantik.

Citra Kirana mulai memperlihatkan ketertarikan dengan dunia hiburan tanah air pada saat umur 15 tahun. Awal merintis karir, Citra sempat mengikuti berbagai macam casting iklan, film dan Sinetron.

Namun kini, Citra Kirana tampil dengan selalu memakai busana muslim yang makin menambah kecantikannya.

Baca Juga: Gandeng Shopee, Ridwan Kamil Resmikan Pembangunan Shopee Center Guna Mempercepat UMKM Jabar Go Digital

Bagi yang penasaran, sebagaimana dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Sabtu, 19 Juni 2021, berikut ini informasi mengenai biodata lengkap Citra Kirana.

Biodata dan Profil Lengkap Citra Kirana

Nama lahir : Citra Kirana
Nama Sapaan : Citra
Tempat Lahir : Bogor
Tanggal Lahir : 23 April 1994
Usia : 27 Tahun
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Profesi : Artis dan Model
Pendidikan : SMA Harapan Ibu
Hobi : Menonton konser, Memasak
Tinggi Badan : 170 cm
Berat Badan : –
Zodiak : Taurus
Nama Suami : Rezky Aditya
Nama Ibu : Yanny Christina
Nama Ayah : Iwan Siregar
Jumlah Saudara : 3
Nama Saudara : Ladya Christina, Fitria Agustina, Erica Putri
Nama Fans : Ciki Lovers
Akun Instagram : @citraciki
Akun Twitter : @citraciki
Akun Facebook : @Citra Kirana
Snapchat : citrakirana
Akun Youtube : Ciky Citra Rezky

Baca Juga: Resmi, Pemerintah Ubah Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2021, Berikut Rinciannya

Fakta – Fakta

Prestasi yang dicapai oleh Citra adalah memenangkan penghargaan dalam kategori Aktris Sinetron Terpuji di ajang Festival Film Bandung tahun 2013.
Citra dalah pemenang kategori Aktris Terfavorit dalam ajang Panasonic Gobel Award pada tahun 2013.
Citra dalah pemenang kategori Aktris Terfavorit dalam ajang Indonesian Kids Choice Award 2013.
Di tahun 2015 ia masuk nominasi sebagai Aktris Terfavorit dalam acara Panasonic Gobel Award dan Indonesian Kids Choice Award.
Hewan favorit Citra adalah kucing.

Adapun perjalanan karir Citra Kirana adalah sebagai berikut:

Gadis Sampul
Karirnya dimulai saat Ciki masih sangat belia yaitu pada usia 15 tahun, yang saat itu masih duduk di bangku SMA. Dia adalah gadis yang berparas cantik, itu menjadi modal besar baginya untuk terjun di dunia entertainment.

Memulai langkahnya dengan mengikuti kontes gadis sampul pada masa itu, Ia sukses meraih juara dan membuka jalan karirnya. Keberanian ia timbul karena kakak pertamanya Erika selalu memberikan support positif untuk mengikuti ajang kontes gadis sampul ini.

Dia akhirnya mengikuti ajang gadis sampul majalah remaja pada 2007 dan berhasil menembus seleksi yang ketat dan meraih juara. Sebuah modal besar bagi Ciki dengan keberhasilan tersebut untuk menapaki dunia entertainment karena Ia mulai dikenal banyak orang.

Baca Juga: Manfaatkan Baim Wong, Bakso 25 Porsi Seharga Rp1,3 Juta, Netizen: Gak Berkah Banget Tuh Aki-Aki

Bintang Sinetron

Setelah berhasil dengan ajang kontes Gadis Sampul yang diikutinya, banyak tawaran bermain sinetron didapatkannya. Dia pun mulai mengikuti casting untuk mendapatkan sebuah peran di dalam sinetron.

Akhirnya Citra berhasil mendapatkan peran dalam sebuah sinetron pada usia 15 tahun. Sinetron pertama yang dibintanginya adalah Janji Cinta bersama Raffi Ahmad, dan Citra Kirana berperan menjadi Cinta yang merupakan peran utama wanita.

Pada dasarnya kemampuan akting Citra memang sangat bagus, berhasil di sinetron pertamanya menyebabkan banyak tawaran mengalir. Dua tahun kemudian pada 2009 Citra membintangi sebuah judul sinetron kembali di sebuah stasiun TV.

Karirnya di bidang sinetron ini bisa dibilang sangat mulus, satu sinetron yang membuatnya menjadi sangat terkenal adalah Tukang Bubur Naik Haji. Sejak saat itu Citra Kirana menjadi salah satu artis yang sering menghiasi layar kaca.

Bintang FTV

Selain membintangi sinetron stripping, Dia juga sering kali membintangi FTV. Tercatat beberapa judul FTV salah satunya “Catatan Mas Boy” yang sukses dibintanginya. Memang paras cantik dan kemampuan aktingnya yang memukau membuat banyak sutradara dan produser melirik Ciki untuk membintangi FTV.

Baca Juga: Baca Komik The Beginning After the End Chapter 110 Sub Indo, Lengkap Link Legal, Waktu dan Jadwal Rilis

Ciki lebih sering mendapatkan peran protagonist selama ini, namun siapa sangka jika Citra lebih menyukai peran antagonis. Menurutnya berperan marah-marah akan lebih mudah dibandingkan harus berperan menjadi orang baik yang menguras air mata.

Namun ketika harus berperan protagonis dalam FTV pun Dia tidak mengalami kesulitan. Aktingnya sangat bagus dan tampak natural di setiap penampilannya. Parasnya yang lembut memang membuatnya lebih sering mendapatkan peran protagonis dibanding antagonis.

Bintang Film
Kemampuan akting sang aktris pun tidak ada yang meragukan lagi, akhirnya selain di layar televisi Ia berhasil merambah dunia layar lebar. Setidaknya hingga saat ini Citra sudah membintangi 5 judul film layar lebar di dalam negeri.

Namanya sudah wara-wiri di layar lebar saat ini, semakin sukses karirnya di dunia acting membuatnya menjadi salah satu aktris laris. Meskipun saat ini sedang sibuk dengan rumah tangga karena mengandung anak pertama, namun wajahnya masih sering menghiasi layar televisi melalui iklan yang dibintangi.***

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Tags

Terkini

Terpopuler