Buat Kesepakatan dengan Istri, Jerinx Kembali Singgung BCL: Endorsement Covid Nyata dan Rahasia Umum

19 Juni 2021, 15:54 WIB
Jerinx bersama istri /Azmy Yanuar/Tangkapan Layar @ncdpapl

MANTRA SUKABUMI - Jerinx Superman Id Dead (SID) kembali melontarkan pernyataan yang singgung Bunga Citra Lestari (BCL).

Jerinx mengatakan bahwa endorsement Covid-19 nyata dan sudah jadi rahasia umum di lingkaran selebriti Jakarta.

Jerinx juga mengaku dirinya membuat kesepakatan bersama Sesuai istrinya, ia menyebut hanya mengkritisi isu-isu yg juga disetujui oleh istri, agar tak lagi berujung bui. Terlebih saat ini kami SEDANG dalam program memiliki baby.

Baca Juga: Dulu Serang Anies Soal Formula E, Ferdinand Hutahaean Kini Serang DPRD DKI Soal JIS: Omong Kosong

Baca Juga: Resmi, Pemerintah Ubah Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2021, Berikut Rinciannya

Jerinx juga menjelaskan terkait isu dengan BCL, dirinya yakin netizen yg bener-bener paham iklim politik serta kondisi ekonomi dan psikologi warga Bali pasti bisa dengan objektif menilai apa yang sebenarnya terjadi.

"Orang yg bikin klarifikasi HANYA karena tekanan publik (takut karirnya nyungsep) adalah orang yg SEJAK AWAL emang gak niat klarifikasi. Terlebih dia juga TIDAK BERANI bersumpah bahwa ia tidak dibayar untuk promoin cvd," tulis Jerinx di akun Instagram pribadinya pada Sabtu, 19 Juni 2021.

Jerinx membeberkan tiap kali dirinya berurusan dengan selebriti Ibu Kota, akun-akun yang kontra lanjut dia merupakan akun-akun fake yang seolah terkordinir. Hal itu bisa bisa terlihat dari kata kunci yang digunakan "baru keluar dari bui sudah berulah”.

Baca Juga: Muhammadiyah Resmi Tetapkan Hari Raya Idul Adha 1442 Jatuh Pada Hari Selasa, 20 Juli 2021

"Kalau bukan akun fake, ya, maaf, akun ibu-ibu tipikal penikmat drama infotainment. Bukan merendahkan ya, wong Ibu saya juga suka kok nonton Infotainment, hehe, tapi APA SIH UNTUNGNYA mereka2 itu membela Seleb yg jelas2 selfish dan ignoran thd kondisi real masyarakat Bali?," lanjutnya.

Musisi itu juga merasa heran dengan masyarakat yang tidak tinggal di Bali, tidak paham sistem endorsement Covid, tidak kerja untuk BCL, tidak masuk surga karena BCL, bahkan bukan bagian dari lingkar elit, yang jika mati kelaparan seleb-seleb itu tidak akan ada yang peduli.

"Jadi apa sih motivasi kalian MEMBELA SATU ORANG YANG SUDAH KAYA RAYA ketimbang membela kepentingan orang-orang BIASA seperti kalian?," tanyanya.

Baca Juga: Mantan Menpora Surati Presiden Minta Berikan Gelar Pahlawan Nasional Pada Atlet Ini

Dirinya mengatakan meskipun bulan Juli ini Pariwisata Bali kembali batal dibuka, dirinya mengaku tetap bisa hidup enak. Ia mengaku sudah puluhan tawaran tampil di televisi ditolaknya.

"Saya bisa aja milih bersikap bodo amat sama cvd dan hidup dalam gelembung kenyamanan TAPI SAYA SADAR SAYA TIDAK TINGGAL DI BALI SEORANG DIRI.
INI BALI BUKAN IBU KOTA YANG SOK KERAS CUMA BISA MIKIRIN ISI PERUT SENDIRI-SENDIRI!," pungkasnya.***

Editor: Andriana

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler