Daftar Nama Karakter Anime Shadow Terkuat Solo Leveling, Iron Salah Satunya

26 Juni 2021, 20:13 WIB
Daftar Nama Karakter Anime Shadow Terkuat Solo Leveling, Iron Salah Satunya./ /mantrasukabumi/Youtube/Odiamanta

MANTRA SUKABUMI - Komik Korea yang sedang populer saat ini salah satunya Solo Leveling, pada manhwa ini ada beberapa daftar nama karakter shadow terkuat, Iron salah satunya.

Iron yang sebelumnya bernama Kim Chul adalah salah satu nama karakter shadow terkuat pada manhwa Solo Leveling.

Shadow adalah pasukan hunter Sung Jin-woo setelah ia meraih status Shadow Monarch.

Baca Juga: Gandeng Shopee, Ridwan Kamil Resmikan Pembangunan Shopee Center Guna Mempercepat UMKM Jabar Go Digital

Ada sejumlah karakter shadow terkuat pada manhwa Solo Leveling yang kami cantumkan di artikel ini.

"Solo Leveling berkisah tentang portal yang menghubungkan dunia kita dengan dunia yang penuh dengan monster,namun dengan portal tersebut beberapa orang mendapatkan kekuatan," sebagaimana dilihat mantrasukabumi.com dari video youtube @Odiamanta, pada sabtu, 26 Juni 2021.

1. Igris

Salah satu Shadow pertama yang dibangkitkan Sung Jin-woo ketika ia menghadapi Job Change Quest Dungeon adalah Igris.

Dia juga dikenal sebagai Blood-Red Commander Igris, yaitu seorang punggawa yang bertugas menjaga singgasana kosong.

Berawal dari peringkat Knight, Igris kemudian meningkat jadi Elite Knight, dan kemudian meraih peringkat Marshal.

Seperti yang diketahui, Sung Jin-woo memiliki skill Dominator Touch melalui Igris.

2. Tank

Tank adalah pimpinan pasukan beruang es yang dihadapi Sung Jin-woo ketika ikut rombongan White Tiger Guild dan secara tidak sengaja memasuki Red Gate Dungeon.

Tank awalnya memiliki peringkat Elite, Namun kemudian dia meraih peringkat Knight.

3. Iron

Iron awalnya adalah seorang Hunter pimpinan tim dari White Tiger Guild bernama Kim Chul.

Ketika berada di dalam Red Gate Dungeon, Kim Chul berusaha membunuh Sung Jin-woo karena menganggapnya sebagai akibat dari timnya yang dibantai musuh.

Namun Sung Jin-woo justru membunuh dan membangkitkannya sebagai Iron.

4. Tusk

Tusk adalah seorang Shaman bernama Kargalgan yang merupakan pemimpin High Orc.

Sung Jin-woo mengalahkan dan membangkitkannya sebagai Shadow ketika menolong tim Hunter Guild yang terjebak di A-Rank Dungeon.

5. Kaisel

Kaisel adalah seekor wyvern tunggangan Demon King Baran bernama Kaiselin.

Setelah Sung Jin-woo mengalahkan Demon King, ia mendapati Iron sudah membunuh Kaiselin. Kemudian Sung Jin-woo membangkitkannya sebagai Kaisel.

Sayangnya, Kaisel kemudian mati setelah menyelamatkan Sung Jin-woo dari Dragon Breath milik Monarch of Destruction.

6. Beru

Beru awalnya adalah raja semut dari Jeju Island Arc. Ia sangat kuat, bahkan bisa mengalahkan Goto Ryuji, S-rank Hunter asal Jepang, dengan mudah.

7. Jima

Jima sebelumnya adalah pimpinan Naga dari A-rank Gate Dungeon, Skemudian Sung Jin-woo mengalahkannya dan membangkitkannya kembali sebagai Shadow.

Jima memiliki peringkat Elite Knight pada Solo Leveling.

Baca Juga: Inilah Alasan Episode Baru Komik Solo Leveling Chapter 156 Belum Terungkap, Simak Disni

Kamish adalah Naga (salah satu magic beast) yang muncul di S-rank Gate di Amerika.

Kamish meluluh lantakkan wilayah barat Amerika dan membunuh banyak Elite Hunter.

Kamish disebut juga sebagai malapetaka terbesar bagi umat manusia.

Sayangnya, tubuh asli Kamish sudah mati terlalu lama saat ia dibangkitkan menjadi Shadow. Dengan begitu, ia tidak bisa mengabdi pada Sung Jin-woo dan kemudian menghilang.

9. Greed

Greed sebelumnya adalah seorang S-rank Hunter bernama Hwang Dong-Su.

Sebelumnya Greed menyimpan dendam pada Sung Jin-woo karena telah membunuh kakaknya.

Untuk diketahui, Greed memiliki peringkat Commander saat dibangkitkan, yaitu setara dengan Beru.

10. Belion

Belion merupakan salah satu abdi dari Shadow Monarch sebelum Sung Jin-woo, Ashborn.

Belion sangat kuat sampai hampir bisa membunuh Jin-woo. Bellion mengenali Jin-Woo sebagai Shadow Sovereign dan berlutut menyatakan pengabdiannya.

Belion membawa pasukan Shadow berjumlahratusan ribu ketika mengabdi pada Sung Jin-woo.

Belion merupakan Shadow terkuat Sung Jin-woo dengan peringkat Grand-marshal.

Oleh sebab itu, Belion bisa dengan mudah menghadapi Beru.***

https://www.youtube.com/watch?v=TD5xQedr47U

Editor: Robi Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler