Tanpa Milla Jovovich, ini Deretan Karakter Utama yang Akan Bermain di Resident Evil: Welcome to Raccoon City

8 Desember 2021, 19:30 WIB
Berikut perkiraan apakah Resident Evil: Welcome To Raccoon City nantinya akan rilis di Netflix pada masa depan. /Tangkap Layar/Youtube Sony Pictures Entertainment

MANTRA SUKABUMI - Film Resident Evil: Welcome to Raccoon City telah terbukti mengecewakan penonton setia Resident Evil di kancah box-office.

Pasalnya, sejak penayangan pertamanya di bioskop Amerika 24 November lalu, Film Resident Evil: Welcome to Raccoon City mendapat nilai rating dibawah 24 persen berdasarkan Rotten Tomatoes, bahkan dibanjiri komentar pedas dari kritikus.

Hal tersebut tak menutup kemungkinan film Resident Evil: Welcome to Raccoon City tersebut belum sesukses film seri Resident Evil versi Alice yang dibintangi Milla Jovovich sebagai tokoh utama.

Baca Juga: Survei SnapCart Membuktikan: Ini E-Commerce Terbaik Indonesia Tahun 2021

Bahkan film seri Resident Evil yang diperankan oleh istri dari sang sutradara Resident Evil Paul WS. Anderson sendiri telah menggarap waralaba film Resident Evil versi Alice ini begitu lama sehingga sulit untuk memisahkan pengaruh sosok Mila Jovovich dari film ini.

Terbukti setelah film Resident Evil ini sukses besar, Anderson segera mengembangkan cerita Alice untuk dibuat sekuel yang menghidupkan aksinya.

Selain itu, Film Resident Evil yang dibintangi Milla Jovovich yang memerankan karakter Alice ini nampaknya lebih menonjol di antara film seri Resident Evil yang adaptasi dari video game lainnya.

Meskipun pada kenyataan film Resident Evil versi Alice memiliki sedikit kemiripan dengan game Resident Evil garapan Capcom, nampaknya Anderson hanya mengambil beberapa elemen dari sumbernya.

Oleh karena itu, Johannes Roberts sebagai sutradara berusaha keras untuk membuat film Reboot Resident Evil: Welcome to Raccoon City untuk mengubah perspektif itu.

Dikutip mantrasukabumi.com dari laman inverse.com pada Rabu 8 Desember 2021, Film Resident Evil: Welcome to Raccoon City merupakan film reboot game garapan Sony Pictures.

Film Resident Evil: Welcome to Raccoon City diadaptasi dari 2 seri game Resident Evil paling awal dan fenomenal yang berdurasi 107 menit akan menampilkan sederet ikon ikonik dalam game tersebut seperti Chris Redfield. Clare Redfield, John S. Kennedy, dan Albert Wersker.

Tetapi film ini tidak ada hubungannya dengan Milla Jovovich yang merupakan ikon dari waralaba Resident Evil versi filmnya.

Baca Juga: Baru Tayang 2 Minggu di Amerika Serikat, Film Resident Evil: Welcome To Racoon City Dibanjiri Komentar Pedas

Film ini juga dibintangi oleh sederet bintang kenamaan yang akan bermain menjadi deretan karakter utama, seperti Kaya Scodelario, Hannah John-Kamen dan Robbie Amell.

Tak hanya itu, Tom Hopper, Neal McDonough, dan Avan Jogia pun yang turut meramaikan film yang diadaptasi dari game besutan Capcom ini.

Dengan menciptakan kembali peristiwa yang terjadi dari sekuel game Resident Evil asli dalam bentuk sinematik live action yang kental, Roberts yakin film Resident Evil: Welcome to Raccoon City akan tetap berkualitas tanpa kehadiran Milla Jovovich yang menjadi ikon film sejak rilisan perdana tahun 2002 lalu.

Film Resident Evil: Welcome to Raccoon City dijadwalkan akan tayang di bioskop Indonesia pada Kamis 28 Desember 2021.

Adapun trailer untuk film Resident Evil: Welcome to Raccoon City bisa saksikan melalui kanal YouTube resmi Sony Picture [[KLIK DI SINI]]

Editor: Dea Pitriyani

Tags

Terkini

Terpopuler