Biodata Imam S Arifin Penyanyi Dangdut Senior yang Meninggal Dunia Hari ini Lengkap Usia dan Perjalana Karir

17 Desember 2021, 15:44 WIB
Dikabarkan Meningal Dunia, Inilah Biodata Imam S Arifin Penyanyi Dangdut Senior Lengkap Usia dan perjalana Karir /tangkap layar YouTube @segara999

MANTRA SUKABUMI - Kabar duka kembali menyelimuti dunia hiburan dangdut Tanah Air.

Imam S Arifin penyanyi dangdut senior Indonesia dikabarkan meninggal dunia hari ini Jumat, 17 Desember 2021.

Kabar duka tersebut dipastikan oleh Evry Joe, Ketua Humas Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI) dan Isterinya Nana Mardiana.

Baca Juga: Inilah Jagoan yang Kuasai Industri E-Commerce Indonesia Tahun 2021

Namun belum ada keterangan penyebab meninggalnya Imam S Arifin.

Maka simak inilah biodata Imam S Arifin lengkap usia, agama hingga perjalanan karirnya.

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Jumat, 17 Desember 2021 Imam S Arifin diketahui sebagai penyanyi dan pencipta lagu dangdut Indonesia.

Terlahir dengan nama Imam Sunaryo Arifin, sosoknya mulai dikenal lewat singel ciptaannya yang berjudul "Menari Diatas Luka" dan "Jandaku".

Kedua lagu itu menyukseskan namanya hingga mengantarkan Imam sebagai salah satu pedangdut legendaris Tanah Air.

Baca Juga: Inna Lillahi, Mantan Istri Kabarkan Penyanyi Dangdut Senior Imam S Arifin Meninggal Dunia Hari Ini

Sosok Imam S Arifin di industri musik Tanah Air bukanlah nama baru. Dia merupakan salah satu pendangdut legendaris Indonesia yang terkenal lewat lagu Menari Di Atas Luka.

Imam S Arifin lahir pada 1960 di Madura dan pernah menikah dengan sesama penyanyi dangdut juga, yakni Nana Mardiana.

Keduanya menikah dan menjadi pasangan duet dalam bernyanyi. Sayangnya, hubungan keduanya kandas dan resmi bercerai pada 27 Agustus 2007 di Pengadilan Agama Jakarta Utara.

Di sepanjang hidupnya, Imam S Arifin pernah tersandung kasus narkoba hingha ditangkap oleh pihak Satuan Reserse Narkoba di parkir Hotel Pardede di Medan, Sumatera Utara pada 5 April 2008.

Sebelumnya, Imam juga pernah tertangkap dengan kasus yang sama di Hotel Oasis Amir, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Benarkah Nikah Itu Dekat dengan Sholat, Bagian Sujud Ibadah Paling Dahsyat dan Terlama Kata Gus Baha

Namun, Imam dibebaskan karena pihak polisi tak memiliki cukup bukti untuk menjadikan Imam sebagai tersangka, hal itu diperkuat dengan hasil test yang menunjukkan negatif.

Dalam perjalanan kariernya, Imam S Arifin sudah memberikan warna di musik dangdut Indonesia dengan berbagai lagu seperti Pengadilan Cinta, Jandaku, Doa Suci, Yang Tersayang, Bekas Pacar, dan masih banyak lagi.

Lagunya pun menjadi hits karena memiliki lantunan dengan ciri khas suara yang diberikannya untuk penggemar. Hingga kini, lagu-lagu dari Imam S Arifin masih sering diputar dan dinyanyikan oleh juniornya.***

Editor: Ajeng R H

Tags

Terkini

Terpopuler