Setelah 34 Tahun, Takeshi's Castle Kembali Hadir dalam Versi Reboot, Tayang di Amazon Prime Video

16 Februari 2023, 14:46 WIB
Hadirkan Hayato Tani dan Subaru Kimura, Takeshi Castle versi Reboot akan hadir di Amazon Prime /tangkap layar instagram superheromaxid/

MANTRA SUKABUMI - Masih ingat dengan acara televisi yang terkenal lewat kata 'Bodoh Sekali Dia Yang Mulia'? Bagi generasi 90-an pasti tidak asing lagi dengan acara televisi Jepang, Takeshi Castle atau Benteng Takeshi.

Tahun ini Takeshi's Castle akan kembali hadir menghibur para penonton setianya dalam versi reboot bertajuk "Return of Takeshi's Castle."

Dimana format baru Takeshi Castle ini akan dijadwalkan tayang pada bulan April 2023 melalui platform streaming Amazon Prime Video secara Global.

Baca Juga: Download dan Nonton Drama Korea The Heavenly Idol Episode 1-2 Sub Indo Bukan di Dramacute LK21, Tayang Perdana

Dirangkum mantrasukabumi.com dari CNN, AV Watch, hokkaido-np pada Kamis, 16 Februari 2023,.Takeshi Castle atau yang dikenal dengan "Benteng Takeshi" kembali mengudara di layar kaca setelah 34 tahun.

Bahkan komedian Takeshi Kitano akan tetap memainkan karakter seorang tokoh eksentrik yang memberikan kesempatan kepada para kontestan untuk mencoba dan melalui serangkaian lomba uji coba fisik dalam serial Takeshi's Castle versi reboot.

Selain tokoh "yang mulia" yang kini telah berusia 75 tahun, Hayato Tani juga akan kembali menghidupkan Takeshi Castle versi reboot ini.

Hayato Tani sendiri dikenal sebagai Jenderal yang memandu para peserta menaklukkan rintangan untuk bisa mencapai benteng.

Tak hanya itu saja, aktor sekaligus rapper keturunan Jerman-Jepang Kimura Subaru pun juga dikabarkan akan menjadi host di acara serial keluarga tersebut.

Kimura Subaru terkenal lewat perannya sebagai pengisi suara beberapa serial anime terkenal, salah satunya Buggy The Clown versi muda dalam serial anime One Piece dan Vice di serial Tokusatsu, Kamen Raider Revice.

Bahkan aktor sekaligus pengisi suara bernama asli Subaru Samuel Bartsch sempat mengisi suara karakter Raiden Tameemon di serial Record of Ragnarok II.

Takeshi Castle sendiri adalah sebuah acara permainan realitas asal Jepang yang disiarkan dari tahun 1986 sampai 1989 di Tokyo Broadcasting System.

Takeshi Castle menjadi acara legendaris dari Jepang yang pernah meramaikan televisi Indonesia beberapa dekade lalu.

Acara ini juga tayang di lebih dari 150 negara di dunia seperti Amerika Serikat, Inggris dan Filipina.

Baca Juga: 17 Daftar Nama Pemain Drama Korea The Heavenly Idol Lengkap dengan Perannya, Rekomendasi Drakor Terbaru 2023

Takeshi Castle sendiri sempat yang tayang di MNCTV dengan nama Benteng Takeshi dan sukses menghibur para penonton setia. Terlebih ucapan 'Bodoh Sekali Dia Yang Mulia' yang jadi ciri khas acara ini.

Melanjutkan kisah orisinilnya, Takeshi's Castle versi reboot akan tayang perdana secara eksklusif di layanan streaming berbayar Amazon Prime Video pada April 2023 mendatang.***

Editor: Ade Saepul Akbar

Tags

Terkini

Terpopuler