Album Terbaik hingga Buka Metallica Tampil, Ini Prestasi Rotor Band Irfan Sembiring

- 16 Februari 2021, 20:30 WIB
Album Terbaik hingga Membuka Metallica Tampil, Ini Prestasi Rotor Band Irfan Sembiring
Album Terbaik hingga Membuka Metallica Tampil, Ini Prestasi Rotor Band Irfan Sembiring /Instagram/@irfansembiring_rotor

MANTRA SUKABUMI - Irfan Sembiring dikabarkan meninggal dunia di umurnya yang menginjak 49 tahun pada Selasa, 16 Februari 2021. Hal itu menjadi pukulan bagi keluarga, kerabat dan juga para penggemar band Rotor.

Rotor merupakan salah satu band bergenre trash metal yang cukup terkenal di Indonesia. Dalam band ini Irfan Sembiring dipercaya sebagai gitaris sekaligus vokalis.

Selain Irfan Sembiring, Rotor diawaki oleh Judapran pemain bass, Jodie vokalis kedua orang tersebut telah meninggal dunia terlebih dulu.

Baca Juga: Jajan di Kantin hingga Staycation di Hotel, ShopeePay Hadirkan Cashback 30%

akBaca Juga: Sambil Tertawa, Ruhut Sitompul Termehek-mehek Komentari Ancaman Cak Nun pada Jokowi

Kemudian ditambah Bakar Bufthaim sebagai drum. Dihimpun mantrasukabumi.com dari berbagai sumber, inilah Album terbaik dan cerita Rotor membuka penampilan Metallica.

1. Album Behind The 8th Ball

 

Album Behind The 8th Ball diusung Rotor dan berhasil dirilis pada tahun 1992. Album pertama dirilis berupa kaset oleh Airo Records.

Melalui album ini Rotor digadang-gadang oleh salah majalah musik ternama merupakan salah album thrash metal terbaik sepanjang masa.

Pada tahun 2020 album ini sempat dikemas ulang dengan menerapkan format piringan hitam oleh label yang tengah berkolaborasi antara lain Elevation Records dan Snakecharm Records.

Baca Juga: Gubernur Jawa barat Ridwan Kamil Perkenalkan Website BORONGDONG.ID

Album itu diedarkan pada 2 Januari 2021 lalu dengan jumlah terbabas. Kedua label itu sepakat mencetak hanya 313 keping saja dengan harga Rp425 ribu per keping.

2. Pembukaan penampilan Metallica di Jakarta tahun 1993

Irfan Sembiring mengaku senang bandnya bisa menjadi penampilan pembuka band raksasa Metallica pada saat itu.

Satu minggu sebelum acara tersebut digelar, Rotor harus berlatih sangat maksimal dengan tekad ingin memberikan penampilan yang optimal.

Rotor diberikan kesempatan tampil dalam acara tersebut dengan membawakan sebanyak lima lagu. Lagu yang dibawakan itu yakni, Hate Monger, A Dismal Picture Of Mankind, Nuclear Is The Solution, The Last Moment, dan Behind The Ball.

Rotor menjadi band pembuka salah satu band terkenal itu adalah impian Irfan Sembiring sejak lama.

Baca Juga: Ridwan Kamil Serukan Para ASN Jawa Barat agar Belanja Via BORONDONG.ID

Saat band asal Brazil, Sepultura datang ke Indonesia Irfan Sembiring sempat datang kepada promotor acara agar Rotor dijadikan band pembuka.

Namun sial keinginan sang vokalis tidak bisa terpenuhi karena sudah ada band pembukaan lainnya.***

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah