Kerja Sama Pencopet dan Agen CIA Kejar Pelaku Teror, Sinopsis Film Bastille Day di Bioskop Trans TV Malam ini

- 31 Mei 2021, 09:37 WIB
Kerja Sama Pencopet dan Agen CIA Kejar Pelaku Teror, Sinopsis Film Bastille Day di Bioskop Trans TV Malam ini./
Kerja Sama Pencopet dan Agen CIA Kejar Pelaku Teror, Sinopsis Film Bastille Day di Bioskop Trans TV Malam ini./ /IMDB/



MANTRA SUKABUMI – Bastille Day (atau dikenal dengan judul The Take) merupakan film bergenre drama kriminal yang dirilis pada 2016 lalu.

Film Bastille Day yang disutradarai oleh James Watkins ini dibintangi oleh Idris Elba, Richard Madden, Charlotte le Bon dan Kelly Reilly.

Di situs IMDb, film Bastille Day mendapat rating sebanyak 6.3/10. Sementara itu, di situs Rotten Tomatoes, Bastille Day mendapat rating 48% tomatometer dan 41% audience score.

Baca Juga: 7 Hal yang Buat Mandi Wajib Anda Tidak Sah, Salah Satunya Masih Terdapat Kotoran di dalam Kuku

Film Bastille Day ini dipastikan akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini, Senin, 31 Mei 2021.

Sinopsis film Bastille Day menceritakan tentang seorang pencopet yang bekerja sama dengan seorang agen CIA dalam pengejaran pelaku serangan terorisme.

Film Bastille Day (2016) dimulai dengan Michael Mason (Richard Madden), seorang pencopet yang tinggal di Paris, mencuri tas berisi boneka beruang di dalamnya.

Namun, dirinya tidak mengetahui jika tas berisi boneka beruang tersebut merupakan bom waktu, dan dirinya melempar tas tersebut ke sisi jalanan kota Paris yang ramai.

Beberapa detik kemudian tas berisi bom itu meledak, dan empat orang tewas akibat ledakan bom tersebut.

Dari hasil rekaman CCTV, terungkap bahwa Mason merupakan pelaku di balik ledakan bom tersebut, dan pihak kepolisian Prancis menandainya sebagai ancaman teroris.

Baca Juga: Daftar Kode Redeem FF Free Fire Hari ini Senin 31 Mei 2021: Simak Cara Klaim dan Dapatkan Skin Terbaru

Ledakan bom tersebut, meski gagal, ternyata direncanakan oleh kelompok kriminal yang dibentuk khusus oleh Kementerian Dalam Negeri Prancis.

Bom tersebut rencananya akan dijadikan sebagai umpan, sehingga mereka dapat melakukan transfer digital setengah miliar dolar dari bank yang kebetulan tutup pada perayaan Hari Nasional Prancis, yaitu perayaan Bastille Day.

Dalam penyelidikan terpisah, agen CIA bernama Sean Briar (Idris Elba) menemukan kebenaran di balik ‘serangan teroris’ yang dilakukan oleh Mason.

Kemudian, meskipun punya pandangan berbeda soal hukum, Michael Mason si pencopet bekerja sama dengan Sean Briar sang agen CIA mengungkap rencana dari anggota Kementerian yang korup.

Judul film: Bastille Day (The Take)

Sutradara: James Watkins

Skenario: Andrew Baldwin, James Watkins

Baca Juga: Sentil Presiden PKS, Ferdinand: Jangan Bangun Narasi yang Benturkan Soal Kebangsaan dengan Anti Korupsi

Jajaran pemain:
•    Idris Elba sebagai Sean Briar
•    Richard Madden sebagai Michael Msebagaion
•    Charlotte Le Bon sebagai Zoe Naville
•    Kelly Reilly sebagai Karen Dacre
•    José Garcia sebagai Victor Gamieux
•    Thierry Godard sebagai Rafi Bertrand
•    Anatol Yusef sebagai Tom Luddy
•    Eriq Ebouaney sebagai Baba
•    Arieh Worthalter sebagai Jean
•    Stéphane Caillard sebagai Beatrice

Skor IMDb: 6.4/10
Skor Rotten Tomatoes: 48% / 41%

Film Bastille Day (2016) bisa Anda saksikan di bioskop Trans TV malam ini, Senin, 31 Mei 2021 pukul 21.30 WIB.***


Editor: Emis Suhendi

Sumber: imdb.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah