Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2 Tayang 10 Oktober atau 5 Desember 2021c

- 5 Oktober 2021, 12:10 WIB
Bocoran spoiler anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2 Mugen Train yang akan tayang melalui platform online iQIYI dan VIU
Bocoran spoiler anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2 Mugen Train yang akan tayang melalui platform online iQIYI dan VIU /

MANTRA SUKABUMI - Simak tanggal rilis resmi anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2.

Anime tentang pembasmian iblis Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2 akan melanjutkan cerita dari Mugen Train untuk 7 episode pertama.

Sedangkan, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2 episode 8 dan seterusnya akan menceritakan perburuan iblis di Jepang.

Baca Juga: Ikatan Cinta 5 Oktober 2021: Irvan Tak Percaya jika Andin Istri Al, Iqbal Manfaatkan Mama Rosa

Penggemar yang akan menonton Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2 diwajibkan untuk menonton film nya terlebih dahulu.

Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2 mengisahkan kehidupan Tanjiro Kamado dan adiknya Nezuko

Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2 diadaptasi dari manga berjudul sama karangan Koyoharu Gotoge yang diterbitkan pada 2016.

Dilansir mantrasukabumi.com dari Zigi pada Selasa, 5 Oktober 2021, berikut informasi selengkapnya terkait perilisan Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2.

Diketahui bahwa, Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba season 1 telah ditayangkan pada 2019 berjumlah 26 episode.

Di akhir cerita, Tanjiro Kamado, Zenitsu Agatsuma dan Inosuke Hashibira dikirim ke kereta.

Tujuannya adalah untuk menyelidiki kehilangan setelah pelatihan rehabilitasi mereka di Butterfly Mansion.

Baca Juga: Pusparagam Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2 Tayang perdana di Viu 10 Oktober 2021

Simak spoiler dan jadwal tayang Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2 sub Indo.

Sinopsis Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2

Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba season 2 mengisahkan Tanjiro, Zenitsu, Inosuke dan Nezuko menuju ke Yoshiwara Entertainment District untuk misi berikutnya.

Di sana, mereka akan melawan salah satu iblis tingkat atas yang bernama Daki.

Dalam melawan Daki, Tanjiro juga akan membantu Tengen Uzui dalam menjalankan misi.

Misi ini untuk menemukan ketiga istrinya, yang kehilangan kontak di Yoshiwara Entertainment District.

Tanjiro dan yang lainnya akan berjuang untuk mengalahkan Daki.

Saking hebatnya kekuatan Daki sang iblis bulan atas enam ini.

Tengen harus rela kehilangan anggota tubuhnya, yang membuat dia pensiun sebagai Pilar Suara.

Jadwal Tayang Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2

Menurut pengumuman resmi, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba season 2 dibuat menjadi dua bagian.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Temui Wanita Korban Asuransi: Jangan Dipikirkan, Nanti Bisa Rugi dan Sakit

Anime ini akan dimulai dari Mugen Train Arc yang akan tayang pada 10 Oktober 2021 dengan tujuh episode.

LiSA akan membawakan lagu opening berjudul Akeboshi dan lagu ending bertajuk Shirogani.

Lalu, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba season 2 untuk Entertainment District Arc akan mulai penayangannya pada 5 Desember 2021.

Menariknya, episode ke delapan ini akan memiliki durasi waktu selama 1 jam namun di episode selanjutnya akan kembali seperti biasa yaitu sekitar 30 menit.

Tak hanya itu, episode yang tersisa akan menambahkan sekitar 70 potongan animasi baru dan musik latar baru, serta trailer yang baru.

Jika mengacu pada musim pertama, total episode yakni sebanyak 26.

Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 2 akan bisa ditonton di Hulu dan Crunchyroll.

Muse Communication melisensikan anime ini di Asia Tenggara dan akan menayangkannya di iQIYI dan VIU.

Namun, pihak iQIYI Indonesia belum mengumumkan secara resmi terkait penayangan Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba season 2 sub Indo pada Oktober dan Desember mendatang.***

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah