Tanpa Basa-basi Santy Hepworth Langsung Dapat Yes dari Juri X Factor Indonesia 2021, Ini Alasannya

- 23 Desember 2021, 15:00 WIB
Profil dan Biodata Santy Hepworth, Kontestan X Factor Indonesia 2021 yang Lolos Pertama di Audisi Tiga
Profil dan Biodata Santy Hepworth, Kontestan X Factor Indonesia 2021 yang Lolos Pertama di Audisi Tiga /Instagram X Factor Indonesia 2021 /

MANTRA SUKABUMI - Santy Hepworth salah satu peserta asal Bali balasteran Canada dan Indonesia yang mengikuti ajang pencarian bakat X Factor Indonesia 2021.

Santy Hepworth yang belum pasih berbicara bahasa Indonesia menyanyikan lagu Vance Joy - Riptide hingga semua juri sangat mengapresiasi penampilannya.

Antara Rossa, BCL, Ariel Noah dan Anang Hermansya tanpa basa-basi langsung memutuskan untuk memberi yes pada Santy Hepworth.

Baca Juga: Terjemahan Lirik Lagu Lets Get It On, Dinyanyikan Daniel Pattinama X Factor Indonesia 2021 Buat Juri Terpana

Dilihat mantrasukabumi.com dari Youtube X Factor Indonesia pada Kamis, 23 Desember 2021, Santy memperkenalkan dirinya terlebih dahulu dihadapan para juri.

Santy Hepworth berusia 17 tahun dan masih duduk dibangku SMA memberanikan diri untuk mengikuti X Factor Indonesia 2021.

Hal ini bukan tanpa alasan, Santy berharap dengan ikut ajang pencarian bakat X Factor Indonesia 2021 dirinya bisa mengembangkan karir di dunia musik.

Kehadiran Santy membuat para juri berdebat karena Anang Hermansyah yang belum terlalu menguasai Bahasa Inggris diingatkan oleh Rossa.

Santy memiliki bakat nyanyi dengan pembawaan yang tenang menggunakan bahasa Inggris, tentu hal ini akan membuat penasaran saat menyanyikan lagu selanjutnya.

Halaman:

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah