Diduga Sebar Ujar Kebencian Bernuansa SARA, Abu Janda Diperiksa Polisi

- 30 Mei 2020, 11:20 WIB
AKTIVIS Permadi Arya atau lebih dikenal dengan nama Abu Janda
AKTIVIS Permadi Arya atau lebih dikenal dengan nama Abu Janda /Portal Surabaya/.*/Portal Surabaya

MANTRA SUKABUMI – Abu Janda dikenal sebagai seorang aktivis media sosial tampaknya harus berurusan dengan kepolisian.

Pria yang memiliki nama lengkap Permadi Arya tersebut harus berurusan dengan polisi karena celotehannya yang viral di media sosial.

Baca Juga: Jelang Penerapan New Normal, Pemerintah Harus Perhatikan Keselamatan dan Kesehatan Guru dan Siswa

Abu Janda diperiksa oleh Penyidik Bareskrim Polri terkait kasus yang menjeratnya tentang dugaan ujaran kebencian bernuansa Suku Ras Agama dan Antargolongan (SARA).

Pada Kamis, 28 Mei 2020 lalu penyelidikan perdana dimulai dengan pemeriksaan saksi oleh Bareskrim Mabes Polri.

Baca Juga: Beredar Kabar Ormas FPI Dibalik Penyebaran Kaus dan Atribut PKI, Simak Faktanya

"Permadi Arya alias Abu Janda akan memenuhi panggilan Bareskrim Polri untuk memberikan keterangan sebagai saksi terkait kasus ujaran kebencian di media sosial," kata Kabag Penerangan Umum Divisi Humas Mabes Polri Kombes Ahmad Ramadhan, Jumat (29/5/2020).

Pemeriksaan tersebut merupakan tindak lanjut dari laporan Ikatan Advokat Muslim Indonesia (IKAMI) pada 10 Desember 2019.

Laporan tersebut diterima oleh kepolisian dengan nomor STTL/572/XII/2019/BARESKRIM.

Baca Juga: Selandia Baru Kini Bebas dari Pandemi Covid-19 dengan Lakukan 4 Kunci Sukses yang Jadi Sorotan Dunia

Artikel ini telah terbit sebelumnya di portalsurabaya.pikiranrakyat.com dengan judul "Abu janda Diperiksa Polisi, Terkait Kasus Penyebaran Ujaran Kebencian".

Saat itu ia dilaporkan karena melontarkan kata-kata yang dianggap sebagai ujaran kebencian di media sosial dengan menyebut teroris punya agama dan agamanya adalah Islam.

Djudju Purwanto, Sekjend Ikatan Advokat Muslim Indonesia (IKAMI) berharap laporan kali ini dapat segera ditindak.

Baca Juga: Solusi Kompor Tak Menyala Saat Ganti Tabung Gas Baru, Selengkapnya

"Periksa dan tangkap Abu Janda sehingga memberikan efek jera dan keresahan masyarakat selama ini atas penistaan terhadap agama dan umat Muslim agar tidak terus berlangsung," ucap Djuju.**(Rahmanto Elfian/Portal Surabaya).

Editor: Encep Faiz

Sumber: Portal Surabaya (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah