Menyimpan Kisah Seram, 5 Lagu Indonesia Ini Bikin Merinding Bulu Kuduk

- 11 Agustus 2020, 20:55 WIB
ILUSTRASI lima lagu yang memiliki cerita menyeramkan
ILUSTRASI lima lagu yang memiliki cerita menyeramkan /Pixabay/.*/Pixabay

MANTRA SUKABUMI-  Di era yang semakin modern saat ini dunia musik  juga semakin berkembang, bahkan banyak sekali lagu baru yang bermuculan dengan penyanyi baru yang banyak naik daun.

Dunia musik memang banyak digandrungi oleh berbagai kalangan. Tak bisa dipungkiri lagu juga dapat mewakilkan curahan perasaan kita.

Setiap orang pasti mempunyai lagu favorit yang sesuai dengan isi hatinya. Contohnya saja saat kita sedang dalam kegalauan, lagu bisa menghantarkan perasaan kita pada suatu lagu tersebut.

Baca Juga: Penasaran dengan Aktris Rizky Billar, Berikut Biodatanya

Baca Juga: Rizky Billar Latihan Ijab Kabul, Warganet : Semoga Mereka Benar-benar Berjodoh

Tidak hanya itu, lagu juga bisa membuat seseorang terhibur, namun bagimana jika lagu tersebut memiliki kisah atau cerita yang menyeramkan dibalik pembuatan lagu tersebut.

Berikut 5 lagu Indonesia yang menyimpan kisah seram dibalik pembuatannya, sebagaiaman Mantrasukabumi.com kutip dari kanal YouTube Rame Jigana TV.

1. Sheila On Seven “Sefia”

Lagu Sefia Sheila on seven sepintas bercerita tentang seorang pria yang ingin meengakhiri kisah perselingkuhan dengan seorang wanita yang dicintainya.Namun ternyata makna dari lagu tersebut tidak seperti cerita yang sebenarnya.

Lagu sefia ternyata berangkat dan terinspirasi dari pengalaman pribadi sang gitaris dari group band Sheila On Seven sendiri yaitu Eros.

Baca Juga: 6 Tips Lancar Berbahasa Korea Secara Otodidak, Cocok Bagi Para Pemula

Baca Juga: Berikut Rekomendasi Skin Care Low Budget Terbaik, Pas di Kantong Pelajar

Konon, Eros mendapati sebuah telpon dari seorang wanita misterius bernama Sefia, merasa ada yang janggal dan aneh bahwa sosok Sefia ini darimana bisa tau dengan number Hp Eros, lalu eros mencari tahu tentang wanita tersebut

Hingga sampailah pada suatu hari, eros mendapati pertemuan dengan kedua orang tua Sefia.

Yang mengejutkan menurut mereka Sefia adalah salah seorang fans berat band Sheila On Seven yang tewas karena sebuah kecelakaan saat hendak akan menonton konser band Sheila On Seven.

Kemudia Eros menciptakan lagu Sefia dan menempelkan sebuah stiker “I LOVE MY SEFIA” di belakang gitar yang di milikinya sebagai sebuah penghargaan untuk penghormatan arwah dari Sefia.

Baca Juga: Rizky Febian Rilis Lagu Terbaru Berjudul ‘CUEK’, Berikut Lirik Lengkapnya

Baca Juga: Berikut Lirik Lagu Before You Go Milik Lewis Capaldi

2. Peterpan (saat ini Noah) – Ku Katakan dengan Indah

Dalam lagu Ku Katakan dengan Indah jika diperhatikan, terdapat suara wanita misterius saat didengarkan dalam part lirik “Kau Hancurkan aku, kau hancurkan lagi” mungkin saat didengarkan, pendengar akan beranggapan suara itu berasal dari suara latar.

Namun ternyata, vokalis Ariel Peterpan (Noah) mengakui tidak pernah menggunakan penyanyi latar dalam lagu tersebut.

Anehnya lagi meskipun sudah dilakukan proses editing suara wanita misterius itu tetap bisa didengar. Hingga akhirnya suara misterius itu di biarkan saja beredar di masyarakat.

Entah kebetulan atau tidak studio tempat band Peterpan melakukan rekaman lagu ternyata milik almarhum Nike Ardila yang berlokasi di Bandung, Jawa Barat.

 Baca Juga: Rizky Billar Rilis Lagu ‘Melihatmu Bahagia’ dan Berhasil Trending Youtube Indonesia

Baca Juga: Sinopsis Film ‘The Factory’ Pembunuhan Berantai PSK, Malam Ini di Bioskop TransTV Pukul 23.30 WIB

3. La Luna – Selepas Kau Pergi

Dalam sebuah video clip La Luna yang berjudul “Selepas Kau Pergi” secara samar samar terdengar suara gamelan, dan suara ini terdengar pada menit ke 2-2.45.

Mungkin suara gamelan sudah tidak aneh lagi bahwa gamelan di gunakan sebagai pengiring music instrument.

Namun keanehan mulai terasa saat iringan gamelan tidak sesuai dengan iringan melodi pada lagu Selepas Kau Pergi, jadi seolah iringan gamelan ini menciptakan melodi tersendiri.

Hal itu membuat pendengar merasa aneh dan terasa seperti ada yang janggal dalam lagu tersebut.

Baca Juga: Final Drama Korea It’s Okay To Not Be Okay Capai Rekor Tertinggi

Baca Juga: BTS Rilis Foto teaser putaran pertama untuk single musim panas mendatang Dynamite

4. Payung Teduh – Resah

Lagu Resah dari Payung memang terdengar sangat indah dan mampu membuat pendengar terbawa dalam lagu tersebut.

Namun, konon lagu Resah ini berangkat dan terispirasi dari kisah tragis seorang pria yang ingin mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri. 

Diceritakan oleh salah satu personel Payung Teduh, Aziz Kariko peristiwa itu terjadi saat Aziz dan teman-temannya hendak melakukan pendakian ke sebuah gunung. Kemudian seorang teman prianya bercerita tentang curahan hati sebelum ia menghilang.

Setelah Aziz dan teman-temannya melakukan pencarian, teman prianya ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa akibat melakukan gantung diri.

Dalam sebuah kantong sakunya didapati sebuah puisi yang kemudian di masukan dalam lirik lagu Resah tersebut.

Baca Juga: Jimin BTS Duduki Trend di Twitter Berbagai Negara, Usai Foto Teaser Dynamite Dirilis

Baca Juga: Rizky Billar Latihan Ijab Kabul, Warganet : Semoga Mereka Benar-benar Berjodoh

5. Samson – Kenangan Terindah

Menurut cerita yang beredar, lagu Kenangan Terindah dari Samson memiliki pesan tersembunyi yang sangat menyeramkan dalam liriknya.

Pesan tersembunyi itu dapat kita dengarkan saat memutar kaset lagu tersebut dengan pita terbalik.

Konon isi pesan tersebut adalah bahasa aneh yang bermaksud untuk melawan tuhan dan perintah yang tidak baik dalam lingkup negatif bagi siapapun yang mendengarnya.

Itulah beberapa lagu Indonesia yang konon katanya memiliki kisah yang menyeramkan dibalik penulisan lagu tersebut.**

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah