Sinopsis Kupu-Kupu Kertas, Film Tentang Kisah Cinta Seorang Pemuda NU dan Wanita Simpatisan PKI

- 4 September 2023, 15:20 WIB
Sinopsis Kupu-Kupu Kertas, Film Tentang Kisah Cinta Seorang Pemuda NU dan Wanita Simpatisan PKI
Sinopsis Kupu-Kupu Kertas, Film Tentang Kisah Cinta Seorang Pemuda NU dan Wanita Simpatisan PKI /*/mantrasukabumi.com/

Sementara itu, Reza Arap untuk pertama kalinya berakting. Dalam film debut layar lebarnya ini, Reza Arap berperan sebagai karakter antagonis bernama Muso.

Selain Amanda Manopo, Reza Arap, dan Chicco Kurniawan, film ini turut menghadirkan sederet aktor dan aktris lainnya seperti Iwa K, Ayu Laksmi, Ony Seroja-Hafiedz, Samo Rafael dan Fajar Nugra.

Berikut sinopsis film Kupu-Kupu Kertas

Berlatar pada tahun 1965 di Banyuwangi, Ikhsan, seorang pemuda dari keluarga NU yang menjalin kedekatan dengan wanita bernama Ning, seorang anak dari simpatisan Partai Komunis Indonesia.

Awalnya Ikhsan tidak peduli dengan perbedaan latar belakang keluarga Ning dan memutuskan untuk menjalin hubungannya secara diam-diam.

Hingga suatu hari, saat 30 September 1965, terjadi peristiwa pengkhianatan G30S/PKI dan Ning serta keluarga nya diburu oleh banyak orang.

Baca Juga: Google Chrome Luncurkan Fitur Baru Copy Video Frame Untuk Mengambil Sebuah Video yang Ada di Situs Web

Ikhsan pun karena mencintai Ning, berusaha untuk membawa Ning dan keluarga untuk keluar dari Banyuwangi. Namun keluarga Ikhsan justru menjadi salah satu korban pembantaian.

Ikhsan lantas dihadapkan kebimbangan, balas dendam atau menyelamatkan nyawa Ning. Mana yang akhirnya menjadi pilihan Ikhsan?

Film Kupu-kupu Kertas akan segera tayang di seluruh bioskop Indonesia pada akhir tahun 2023 mendatang.***

Halaman:

Editor: Nahrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x