Poster The Boy and the Heron, Film Animasi Karya Hayao Miyazaki Tentang Remaja Trauma yang Masuk Dunia Aneh

- 18 Oktober 2023, 10:00 WIB
Poster The Boy and the Heron, Film Animasi Karya Hayao Miyazaki Tentang Remaja Trauma yang Masuk Dunia Aneh
Poster The Boy and the Heron, Film Animasi Karya Hayao Miyazaki Tentang Remaja Trauma yang Masuk Dunia Aneh /Mantra Sukabumi /Moviezy

MANTRA SUKABUMI - Inilah dia poster perdana dari film 'The Boy and the Heron' yang kalau judul versi perilisan di Jepangnya Kimi-tachi wa Dō Ikiru ka ('How Do You Live') yang menjadi karya terbaru nya Hayao Miyazaki.

The Boy and the Heron merupakan film animasi dari Studio Ghibli yang sempat dirilis pada 13 Desember 2022 lalu.

The Boy and the Heron diadaptasi dari novel rilisan tahu 1937 karya Yoshino Genzaburo dan sempat dirumorkan menjadi karya terakhir sang maestro Hayao Miyazaki sebelum pensiun.

Baca Juga: Jadwal Film Terbaru di Moviplex Sukabumi Hari Ini: Ada SAW X dan Pamali: Dusun Pocong

Soma Santoki, Suda Masaki, Shibasaki Kou, Aimyon dan Kimura Takuya mengisi suara di film ini serta Yonezu Kenshi mengisi soundtrack film ini.

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber, kembali dengan tema dunia magic dan penuh mahluk unik, The Boy and the Heron akan membawa penonton masuki cerita magis yang berlatar di era perang dunia kedua.

Berkisah tentang Mahito, seorang remaja yang trauma akan kematian ibu nya, pindah bersama ayahnya yang ternyata malah menikah lagi.

Karena marah dan susah beradaptasi di tempat dan ibu baru, Mahito kabur dari rumah baru nya dan malah masuk ke dalam petualangan di dunia yang aneh saat bertemu sosok misterius, yakni seekor burung bangau yang bisa bicara.

Bangau tersebut membawa Mahito memasuki portal dunia lain dalam sebuah menara aneh. Di dunia yang tak dikenalinya itulah, dia mengetahui jika sang ibu masih hidup.

Halaman:

Editor: Ade Saepul Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x