Spoiler dan Link Streaming Pertaruhan The Series 2 Episode 8 di Vidio: Rencana Kumala Bawa Elzan ke Irfan

- 11 Desember 2023, 19:10 WIB
The Series
The Series /Tangkap layar Vidio.com

Pertaruhan The Series 2 berkisah tentang perjuangan Elzan dan Ical yang kabur ke Yogyakarta bersama keponakan mereka Wulan setelah menjadi buronan polisi.

Elzan yang baru saja keluar dari penjara berusaha untuk hidup "normal" dan memulai hidup baru dengan meninggalkan kehidupan jalanannya sekaligus melarikan diri dari kejaran teman-teman Tony, si gembong kriminal yang dibunuh Elzan di akhir season 1.

Meskipun berusaha keluar dari lingkaran setan, Elzan dan Ical justru terseret ke skema kriminal kelas atas yang dirancang Irfan.

Bahkan kali ini mereka harus berurusan dengan sindikat kriminal yang lebih besar, di mana semuanya dipertaruhkan demi bertahan hidup, mulai dari asa, cinta, sampai nyawa.

Bisakah mereka memenangkan pertaruhan hidup dan mati ini?

Baca Juga: Rekomendasi Cafe di Sukabumi yang Instagramable, Cocok untuk Habiskan Malam Natal dan Tahun Baru

Di episode sebelumnya, Elzan, Apoy, Romo, dan Gober berusaha untuk menyerang kasino milik Kumala secara tiba-tiba.

Namun rencana tersebut berantakan ketika Ara berhasil mencium gelagat aneh dari Ical. Sementara Abah yang datang di lokasi berusaha untuk menangkap Ical.

Di tempat lain, Iskandar berusaha untuk membongkar kematian Amar yang mencurigakan. Iskandar lalu berniat mencari informasi mengenai Pak Tani dengan bantuan Elzan.

Rupanya, kematian Amar berhubungan dengan rencana penyerangan kasino. Kumala lalu mengalihkan serangan tersebut menuju pabrik narkoba milik Irfan.

Halaman:

Editor: Nahrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah