Menolak Tua, Kakek Berusia 93 Tahun ini Viral jadi Pemain Game Balap Mobil di Usia Senja

- 13 Juni 2021, 05:47 WIB
Ilustrasi Kakek yang berusia 93 tahun masih energik beraktivitas seperti usai muda
Ilustrasi Kakek yang berusia 93 tahun masih energik beraktivitas seperti usai muda /Dok. Mainichi

MANTRA SUKABUMI – Seorang kakek berusia 93 tahun asal Jepang menjadi sorotan setelah aksinya bermain game balap mobil viral di situs YouTube.

Kakek berusia 93 tahun bernama Ryuji Urabe tersebut viral setelah aksinya bermain game balap mobil diunggah oleh sang cucu ke kanal YouTube miliknya.

Bahkan, salah satu video ketika sang kakek bermain game balap mobil itu berhasil ditonton hingga 3 juta kali dalam waktu singkat.

Baca Juga: Gandeng Shopee, Ridwan Kamil Resmikan Pembangunan Shopee Center Guna Mempercepat UMKM Jabar Go Digital

Menurut keterangan sang cucu yang bernama Koutarou Yamamoto, kakeknya adalah mantan sopir taksi yang telah lama pensiun.

“Kakek menyetir mobil sepanjang hidupnya, tapi sekarang dia tak lagi bisa menyetir. Jadi saya ingin kakek menyetir mobil lagi,” ungkap sang cucu, seperti dilihat mantrasukabumi.com dari video di situs South China Morning Post pada Minggu, 13 Juni 2021.

Dalam video itu, tampak kakek Ryuji begitu lihai mengendalikan controller berbentuk stir dan perseneling milik sang cucu.

Menurut Koutarou, kakek Ryuji juga menjadi semakin aktif bergerak setelah punya hobi baru yaitu bermain game balap mobil.

Berdasarkan keterangan dalam video itu, diketahui bahwa kakek Ryuji Urabe merupakan mantan sopir taksi dari di periode tahun 1960an.

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min

Sumber: South China Morning Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x