dr. Reisa Broto Asmoro Ungkap Benteng Utama Terhindar dari Covid-19, Ternyata Bukan Cuci Tangan

- 12 Juli 2020, 06:30 WIB
Dokter Reisa Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.
Dokter Reisa Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19. /.*/Covid-19.co.id

Baca Juga: Kunci Memperoleh Kekayaan Menurut Islam, Salah Satunya Menikah

Pada awal pandemi melanda di Tanah Air, telah menyebabkan masker pelindung dan hand sanitizer di beberapa supermarket habis terjual.

Dikutip Tim Mantrasukabumi.com dari laman Pikiran-Rakyat.com pada Minggu, 12 Juli 2020, dr. Reisa Broto Asmoro menjelaskan benteng utama perlindungan dari Covid-19.

Menurutnya, hal yang lebih penting untuk melindungi diri agar tidak terinfeksi adalah memiliki daya tahan tubuh yang baik.

"Yang paling penting sih sebenernya kita harus jaga benteng kita dulu. Jadi usahakan badan kita punya daya tahan tubuh yang bagus," ungkap dr. Reisa.

 Baca Juga: Mengejutkan, Dokter di AS Sebut Ada Gumpalan Darah di Setiap Organ Tubuh Jenazah Pasien Covid-19

Baca Juga: AS Puji Indonesia Atas Tindakan Kemanusiaan Terhadap Pengungsi Rohingya

"Jadi mau menghadapi Covid-19 atau virus-virus lainnya kita udah punya daya tahan tubuh yang bagus," tambah dr. Reisa.

Selain itu, hal lainnya yang harus diperhatikan adalah menjaga kebersihan, dr. Reisa menyebut, umumnya virus menempel pada barang yang terkena droplets atau tetesan.

Dr. Reisa menambahkan, setelah memegang barang yang kerap dipakai oleh umum atau orang banyak, usahakan tangan agar tidak menyentuh bagian badan yang sensitif.

Halaman:

Editor: Encep Faiz

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x