10 Amalan Bagi Wanita Haid, Pahala Tetap Mengalir Deras

9 Januari 2022, 22:03 WIB
10 amalan bagi wanita haia yang bisa dilakukan agar pahala terus mengalir meskipun dalam keadaan tidak suci /Pexels/RODNAE

MANTRA SUKABUMI - Berikut ini adalah 19 amalan bagi wanita haid, agar pahala tetap mengalir deras.

Salah satu keniscayaan bagi seorang wanita adalah mengalami haid, sehingga amalan apa saja yang diperbolehkan agar tetap dapat pahala.

Ketika haid seorang wanita tidak diperbolehkan untuk melakukan shalat, akan tetapi meski demikian ada beberapa amalan yang masih bisa dilakukan seorang wanita agar tetap diberikan pahala yang mengalir deras.

Baca Juga: Dijamin Masuk Syurga, Baca Amalan Setelah Sholat Fardhu Ini Meskipun Sibuk Kata Syekh Ali Jaber

Maka dari itu, lantas apa sajakah amalan bagi wanita haid? Berikut penjelasannya.

Dilansir mantrasukabumi.com dari video yang dilihat di kanal YouTube Doa Pedia pada Minggu, 9 Januari 2022 berikut 10 amalan bagi wanita haid agar pahala mengalir deras.

1. Berdzikir

Saat haid yang bisa dilakukan wanita yang pertama adalah berzikir, selama dalam keadaan haid wanita diperbolehkan berdzikir dan tetap menyebut asma Allah.

Dzikir merupakan amal ibadah yang dianjurkan, siapapun dan kapanpun.

Jenis-jenis dzikir pun ada banyak, wanita yang sedang haid bisa mengucapkan berbagai kalimat Thoyyibah, seperti tasbih, tahmid, takbir, tahlil, dan lainnya

Dzikir juga bisa dilakukan untuk memohon pengampunan pada Allah dengan beristighfar dan juga bertobat.

2. Berdoa

Selama dalam keadaan haid, wanita tetap diperbolehkan untuk berdoa.

Amalan besar haid ini tentunya bisa dilakukan siapa saja dan kapan saja.

Berdoa adalah bentuk ikhtiar dan cara manusia untuk mendekatkan diri kepada Allah.

Wanita yang sedang dalam keadaan haid tetap bisa memohon, meminta dan mendekatkan dirinya kepada Allah.

Wanita yang sedang dalam keadaan junub diperbolehkan membaca doa apa saja, karena tidak masuk dalam larangan saat haid.

Saat haid wanita masih bisa mengamalkan doa harian di tambah surat Al Ma'tsurat, merupakan kumpulan doa harian yang diamalkan oleh Rasulullah.

Baca Juga: Adab dan Tata Cara Masuk Rumah, Gus Baha: Baca Amalan Ini Kamu Tidak Akan Fakir

3. Mendengarkan lantunan Alquran

Mendengar lantunan Al Quran merupakan amalan alami saat haid, yang bisa dilakukan wanita.

Walaupun tidak bisa membaca al-quran karena kondisi sedang dalam keadaan hadas besar, wanita bisa menggantinya dengan mendengarkan lantunan ayat suci Alquran.

Dengan tetap mendengar lantunan ayat suci hati wanita haid akan selalu dekat dengan Allah.

Ini sesuai dengan hadits riwayat Ibnu Majah dari Aisyah radhiyallahu'anhu ia berkata "Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam meletakkan kepalanya di pangkuanku saat aku sedang haid dan ia membaca al-quran."

4. Bersholawat

Saat haid yang bisa dilakukan wanita adalah bersholawat.

Sholawat adalah bukti cinta manusia kepada Allah dan Rasulullah, shalawat adalah sebab turunnya rahmat pengampunan dan pahalanya berlipat ganda dari Allah, sholawat tidak dilarang dan bisa dilakukan kapan saja.

5. Bersedekah

Bersedekah merupakan amalan saat haid, bisa dilakukan wanita ketika dalam keadaan haid tentunya.

Bersedekah merupakan amalan yang mudah namun pahalanya cukup besar.

Memperbanyak sedekah bisa dengan berbagai cara mulai dari memberi santunan kepada fakir miskin, anak yatim, hingga hanya menebar senyuman kebaikan.

Dalam hal bersedekah Rasulullah juga menyerukan dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh imam muslim.

"Wahai kaum wanita bersedekahlah kamu dan perbanyak istighfar karena aku melihat kaum wanitalah yang paling banyak menjadi penghuni neraka." Hadits Riwayat Muslim.

Baca Juga: Amalan Habib Luthfi bin Yahya agar Cepat Faham Ilmu, Dibaca Setelah Maghrib dan Subuh

6. Mendengarkan Tausiah

Amalan saat haid selanjutnya yang bisa diamalkan wanita adalah mendengarkan tausiyah melalui televisi, radio, atau media sosial.

Wanita sudah bisa mendengarkan tausiyah, dengan mendengarkan tausiyah dapat mendekatkan diri kita kepada Allah.

7. Menuntut ilmu

Menuntut ilmu merupakan amalan saat haid yang bisa dilakukan.

Menuntut ilmu merupakan amalan penuh pahala bagi wanita ketika haid.

Aktivitas menuntut ilmu tidak dibatasi dengan kondisi usia dan juga waktu belajar, dan mencari ilmu dalam konteks ini bisa berlaku untuk seluruh disiplin ilmu pengetahuan, baik keagamaan maupun pengetahuan umum.

Yang lebih utama yaitu ilmu yang mendekatkan diri kita kepada Allah.

Muslim mencatat hadits tentang keutamaan orang yang sedang mencari ilmu "Barangsiapa menempuh suatu jalan untuk menuntut ilmu, niscaya Allah menunjukkan jalan menuju syurga baginya."

8. Membaca atau mengamalkan Asmaul Husna

Membaca atau mengamalkan Asmaul Husna merupakan salah satu amalan saat haid yang bisa dilakukan wanita.

Membaca Asmaul Husna dapat mengingatkan kita tentang nama-nama Allah yang istimewa dan luar biasa.

Dengan mengamalkan Asmaul Husna kita juga bisa merasa dekat dengan Allah.

Baca Juga: Amalan Surah Al Mulk yang Bisa Menolong saat Siksa Kubur, Gus Baha: Amalkan Setelah Sholat

9. Menyampaikan atau berdakwah

Walaupun hanya satu ayat selama masa menstruasi wanita tetap bisa melakukan amalan saat haid.

Wanita bisa menyampaikan atau berdakwah walaupun hanya satu ayat selama haid seorang wanita bisa mengajar atau membagi ilmu kepada orang lain.

Untuk mendapatkan keberkahan saling berbagi ilmu kebaikan tentunya dapat memberikan manfaat untuk orang lain.

10. Bersilaturahmi

Amalan saat haid selanjutnya yang bisa dilakukan adalah bersilaturahmi.

Bersilaturahmi merupakan amalan mudah yang bisa dilakukan wanita ketika haid.

Bersilaturahmi dengan saudara, teman dan kerabat bisa menambah pahala dan membuka pintu pahala.

Bersilaturahmi bisa dilakukan dengan mengunjungi kerabat juga bertemu teman atau melakukan kegiatan sosial.

Nah itulah beberapa amalan saat haid yang bisa dilakukan wanita, sehingga Ia tetap mendapat pahala yang akan selalu mengalir deras walau tidak sedang melakukan shalat lima waktu.

Semoga kita bisa istiqomah dalam menjalankannya.***

Editor: Abdullah Mu'min

Tags

Terkini

Terpopuler