Ternyata inilah Alasan Allah SWT Pilih Nabi Isa yang Bunuh Dajjal

- 26 Maret 2021, 09:24 WIB
Sejarah lahirnya Nabi Isa dari rahim Maryam.
Sejarah lahirnya Nabi Isa dari rahim Maryam. /Unsplash/

Diturunkannya Nabi Isa di akhir zaman akan menjadi bukti kebenaran firman Allah SWT dan menjungkirbalikkan keyakinan orang-orang Nasrani.

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta 26 Maret 2021: Mama Rosa Buang Semua Foto Mereka, Al Terpukul

2. Ketika peristiwa kiamat terjadi, Romawi (Nasrani) adalah bangsa mayoritas. Allah hendak menunjukkan kedustaan dan kepalsuan apa yang mereka adakan atas nama Allah terhadap Isa bin Maryam yang mereka nyatakan sebagai penebus dosa dan anak Allah.

Selain itu, Nabi Isa juga akan mematahkan salib dan membunuh babi. Salib yang selama ini menjadi simbol kemusyrikan kaum Nasrani, dan babi yang selama ini dianggap halal oleh mereka.

Dalam Hadist Riwayat Bukhari mengatakan : "Sungguh hampir dekat waktunya turun di tengah-tengah kalian

(Isa ) Bin Maryam sebagai Hakim yang adil. la akan menghancurkan salib, membunuh babi, menghilangkan Jizyah (upeti, karena kafir dzimmi sudah tidak ada lagi, semuanya muslim). Akan dihancurkan seluruh agama di zaman beliau kecuali Islam." (HR Bukhari).

Dalam hadist riwayat lain juga mengatakan: "Tidak ada nabi (yang hidup) antara masaku dan 'Isa. Sungguh, kelak ia akan turun, jika kalian melihatnya maka kenalilah. la adalah seorang laki-laki yang sedang tidak tinggi dan tidak terlalu pendek), berkulit merah keputih-putihan, beliau memakai di antara dua kain berwarna sedikit kuning.

Seakan rambut kepala beliau menetes meski tidak basah. Beliau akan memerangi manusia hingga mereka masuk ke dalam Islam, beliau akan menghancurkan salib, membunuh babi dan menghapus jizyah" (HR. Abu Daud, shahih).

3. Allah hendak menunjukkan kepada orang-orang yang mengada-adakan agama dan keyakinan trinitas bahwa hanya Islam-lah yang diridhai Allah SWT.

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x