UAS Sebut Wanita Diciptakan Allah SWT dari Tulang Rusuk yang Paling Bengkok

- 2 Agustus 2021, 17:40 WIB
UAS Sebut Wanita Dicipta Allah SWT Dari Tulang Rusuk yang Paling Bengkok
UAS Sebut Wanita Dicipta Allah SWT Dari Tulang Rusuk yang Paling Bengkok /Mantrasukabumi/ustadzabdulsomad_official V

MANTRA SUKABUMI - Siapa yang tidak kenal dengan pencernaan kondang Ustadz Abdul Somad (UAS), sosoknya yang pendakwah yang memiliki gaya ceramah yang khas, yaitu santai namun tegas.

Kali ini, pria yang akrab disapa UAS ini memaparkan ceramahnya terkait awal mula seorang wanita diciptakan oleh Allah SWT.

UAS mengatakan bahwa seorang wanita diciptakan oleh Allah SWT dari tulang rusuk yang paling bengkok.

Baca Juga: Sea Group, Shopee dan Garena Sumbangkan 1.000 Tabung Oksigen dan 1 Juta Vaksin untuk Kemenkes

Hal itu, seperti dilihat dari video animasi yang diunggah UAS melalui akun instagram pribadinya @ustadzabdulsomad_official pada tanggal 29 Juni 2021.

Dalam video animasi tersebut, awalnya UAS mengatakan bahwa lelaki sejak itu bukan dilihat dari ototnya yang tegap

"Laki-laki yang sejati bukan ototnya tegap," kata UAS seperti dikutip mantrasukabumi.com dari unggahan akun instagram @ustadzabdulsomad_official pada Senin, 2 Agustus 2021.

UAS Sebut Wanita Dicipta Allah SWT Dari Tulang Rusuk yang Paling Bengkok
UAS Sebut Wanita Dicipta Allah SWT Dari Tulang Rusuk yang Paling Bengkok ustadzabdulsomad_official V


Lalu, UAS menyebut jika sosok lelaki sejati itu adalah yang bisa menyelamatkan seorang perempuan.

"Dia adalah laki-laki yang menyelamatkan perempuan," kata UAS.

Kemudian, UAS mengatakan bahwa seorang wanita diciptakan oleh Allah SWT dari tulang rusuk yang bengkok.

Baca Juga: UAS: Perempuan Lebih Mulia dari Laki-laki karena Ada Anggota Tubuhnya Diambil dari Asmaul Husna

"Perempuan itu diciptakan dari tulang rusuk yang bengkok," ujar UAS.

Bahkan, UAS menyebut jika wanita diciptakan dari tulang rusuk paling bengkok bagian atas.

"Tulang rusuk yang paling bengkok, yang paling bagian atas," sambung UAS.

Menurut UAS tulang rusuk tersebut jika dipaksakan untuk diluruskan, maka ia akan patah.

"Nih tulang rusuk bengkok, kalau kau paksa lurus patah, kalau kau ikut patah," sahut UAS.

Oleh karena itu, UAS berpesan kepada para suami untuk sering mengajak istrinya ke acara pengajian dan majlis ta'lim agar bisa menjadi lebih baik.

"Maka pandai-pandailah meluruskannya, ajak dia ke pengajian, bawa ke majlis ta'lim. Kamulah laki-laki yang mesti membawa mereka," tutur UAS.

Baca Juga: Penjelasan Ilmiah UAS Soal Qurban Sapi atau Kambing Jantan lebih Utama Dibanding Betina

UAS pun bersyukur karena masih banyak wanita yang selalu datang ke acara-acara pengajian.

Lebih lanjut, UAS mengatakan sebuah pertanyaan yang kerap merasa tidak adil hingga husnuzon kepada Allah SWT lantaran adanya perempuan yang baik mendapat laki-laki tak baik atau sebaliknya.

"Mungkin laki-laki yang tak baik itu supaya istrinya itu juga mengajak jadi lebih baik," pungkas UAS.***

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x