Benarkah Bayi yang Meninggal Akan Menjemput Orang Tuanya Ke Surga, Berikut Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

- 4 Agustus 2021, 15:10 WIB
Benarkah Bayi yang Meninggal Akan Menjemput Orang Tuanya Ke Surga, Berikut Penjelasan Ustadz Adi Hidayat ./
Benarkah Bayi yang Meninggal Akan Menjemput Orang Tuanya Ke Surga, Berikut Penjelasan Ustadz Adi Hidayat ./ /Pixabay/PublicDomainPictures


MANTRA SUKABUMI - Kematian meruoakan hal yang akan kita hadapi, tidak mengenal usia apabila sudah ditakdirkan oleh yang maha kuasa kita sebagai manusia tidak bisa mengelak lagi.

Tak hanya itu, anak kecil maupun bayi dalam kandungan sebelum dilahirkan jika memang ajalnya, pasti akan meninggal.

Bagi setiap orang tua, menanti kelahiran anak yang telah mereka tunggu-tunggu tentu menjadi hal yang sangat membahagiakan.

Baca Juga: PT Shopee International Indonesia Buka Lowongan Kerja Juli 2021 untuk Lulusan SMA, Simak Cara Daftarnya

Namun terkadang takdir berkata lain, orang tua bisa saja kehilangan anak mereka yang masih dalam kandungan ataupun baru saja dilahirkan.

Perasaan sedih pasti dirasakan para orang tua, namun kendati demikian kita tak bisa berbuat apa-apa karena itu merupakan takdir yang telah digariskan Allah SWT.

Dalam syariat Islam bayi yang meninggal bisa menjemput orang tuanya masuk ke surga.

Dikutip mantrasukabumi.com dsri kanal Youtube Rabu, 4 Agustus 2021, berikut penjelasan Ustad Adi Hidayat mengenai hal itu menurut pandangan Islam.

https://youtu.be/gP_K9zbDwB4

Ustadz Adi Hidayat menyebutkan, bayi yang meninggal dunia kembali kepada Allah SWT dalam keadaan baik.

"Bayi yang meninggal tentu belum masuk dalam kategori baligh yang dihisab, sehingga berada dalam keadaan yang terbaik kembali kepada Allah SWT," ujar Ustaz Adi Hidayat.

Ustaz Adi Hidayat kemudian menceritakan riwayat Abu Musa Al Asy'ari, kala itu Rasulullah pernah bersabda mengenai pertanyaan Allah terhadap malaikat yang mencabut nyawa anak hamba-Nya.

"Jika seorang anak dari seorang hamba itu meninggal dunia, kemudian Allah berfirman kepada malaikat-Nya, Apakah kalian telah mencabut nyawa anak dari hamba-Ku.?"

Malaikat pun menjawab, karena ia telah menunaikan tugas sesuai dengan ajal yang ditakdirkan sang anak.

Baca Juga: Ustadz Adi Hidayat Ungkap Keistimewaan Perempuan yang Tidak Ada pada Laki-laki

Kata mereka, "Iya Ya Allah," tutur Ustaz Adi Hidayuat.

Kemudian Allah bertanya kepada malaikat, bagaimana sikap para hambanya setelah anaknya meninggal dunia.

Malaikat Pun menjawab orang itu melontarkan pujian pada Allah SWT, dan berharap bisa kembali bertemu anaknya di surga nanti.

Allah pun berfirman, meminta malaikat untuk membangun Bait Al Hamdi, yang merupakan rumah di surga bagi mereka yang terus memuji Allah SWT.

"Maka Allah SWT berfirman, bangunkan lah untuk mereka di surga satu tempat satu rumah dan namai rumah di surga itu dengan nama Bait Al Hamdi," pungkasnya.***

Editor: Dea Pitriyani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x