Gus Baha Sebut Cara Masuk Surga Itu Mudah, Ini Kuncinya

- 3 September 2021, 13:00 WIB
Gus Baha.
Gus Baha. /Tangkap Layar YouTube Najwa Shihab

MANTRA SUKABUMI - Dalam kajian kitab bersama santrinya, Gus Baha membahas tentang surga.

Gus Baha sebut bahwa masuk surga itu sangatlah mudah asal tahu kuncinya saja.

Kemudian Gus Baha mengutip hadits, bahwa kunci untuk masuk surga itu adalah Laa Ilaaha Illallah.

Baca Juga: Shopee Gandeng Bintang Internasional Jackie Chan dan Joe Taslim di Iklan Shopee 9.9 Terbaru

"Kuncinya surga itu Laa Ilaaha Illallah", ucap Gus Baha seperti dilihat mantrasukabumi.com dari unggahan video di kanal YouTube Konten Aswaja An Nahdliyyah, 3 September 2021.

Ucapan Gus Baha ini merujuk pada hadits Rasulullah SAW:

مفتاح الجنة شهادة أن لا إله إلا الله

Artinya, “Kunci surga adalah bersaksi Tiada Tuhan Selain Allah' (HR. Ahmad).

Dr. Muhammad Taqiyuddin al-Hilali as-Subki dalam kitabnya berjudul Hukmu Tarikis Shalati ‘Amadan Hatta Yakhruja Waktuha, memberikan penjelasan terkait dengan hadits di atas sebagai berikut:

ان الشهادة أصل ألمفتاح

Artiya, “Sesungguhnya bersaksi (bahwa tiada Tuhan selain Allah) merupakan fondasi kunci."

Bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah menjadi dasar pertama apakah seseorang akan dapat masuk surga atau tidak.

Tanpa amal batiniah yang disebut tauhid ini semua amal kebaikan manusia tidak ada artinya dalam kaitannya dengan keselamatan di akhirat.

Ia tidak akan masuk surga karena surga hanya diperuntukkan bagi orang-orang yang bersaksi dengan sepenuh keyakinan bahwa Allah adalah Tuhan satu-satunya.

Jadi iman tauhid merupakan fondasi dari semua amal manusia.

Sedemikian penting syahadat atau kesaksian seperti itu hingga Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda:

من مات وهو يعلم أن لا إله إلا الله دخل الجنة

Artinya, “Barang siapa mati sedang ia percaya Tiada Tuhan selain Allah, maka masuklah ia ke dalam surga.” (HR. Muslim)

Memang sedemikian penting syadat tauhid tersebut dalam kaitannya dengan surga.

Kita dianjurkan untuk memperbanyak dzikir dengan mengucapkan kalimat tersebut agar kita memiliki fondasi kunci utama surga.

Baca Juga: Kenapa Orang Baik Selalu Dikecewakan dan Tersakiti? Begini Penjelasan Gus Baha

Beberapa hadits juga menununjukkan barang siapa di akhir hayat mengucapkan kalimat tersebut dengan meyakini sepenuhnya bahwa tiada Tuhan selalin Allah, maka itu pertanda bahwa ia akan menemapti surga dalam hidupnya di akhirat kelak.


مَنْ كاَنَ أَخِر كَلامِهِ لاإِلَهَ إلاَّ اللهُ دَخَلَ الْجَنّةَ

“Barangsiapa yang akhir ucapannya adalah laa ilaaha illallaah ( idak ada ilah yang berhak diibadahi dengan benar selain Allah), maka ia akan masuk surga.


Dalam hadits lain yang juga diriwayatkan oleh Imam Muslim dari sahabat Abu Hurairah radhiyallah ‘anhu, Rasulullah berkata kepada beliau:

مَنْ لَقِيتُ مِنْ وَرَاءِ هَذَا الْحَائِطِ يَشْهَدُ أَنْ لا إِلَهَ إِلا اللَّهُ مُسْتَيْقِنًا بِهِ قَلْبُهُ بَشَّرْتُهُ بِالْجَنَّةَ

“Siapapun yang anda temui di balik tembok ini bersaksi bahwa tidak ada sesembahan yang berhak disembah kecuali Allah disertai keyakinan hatinya terhadap kalimat tersebut, maka sampaikanlah kabar gembira kepadanya (bahwa ia akan masuk) surga”. (HR. Muslim).***

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah