Buya Yahya Minta Orangtua Jangan Jual dan Jerumuskan Anak dengan Cara Nikahkan Dia

- 8 September 2021, 09:45 WIB
Buya Yahya jelaskan keutamaan dan adab menjenguk orang sakit.
Buya Yahya jelaskan keutamaan dan adab menjenguk orang sakit. /Tangkapan layar/Youtube Al-Bahjah TV

MANTRA SUKABUMI - Pengasuh pondok pesantren Al-Bahjah Buya Yahya meminta para orang tidak asal menikahkan anak.

Hal itu disampaikan Buya Yahya dalam sebuah video yang diunggah di akun Instagram @buyayahya_albahjah.

Buya Yahya mengatakan jangan sampai orang tua menikahkan anak namun justru seolah menjual dan menjerumuskan dia.

Baca Juga: Shopee Gandeng Bintang Internasional Jackie Chan dan Joe Taslim di Iklan Shopee 9.9 Terbaru

Karena itu menurut Buya Yahya, orangtua harus tahu jika calon menantunya bisa menyelamatkan sang anak di akhirat kelak.

"Kami himbau kepada para orang tua yang punya anak-anak, jangan nikahkan anakmu kecuali dengan orang yang benar-benar anda tahu kalau dia adalah orang yang bakal menyelamatkan di akhirat, nomor satu itu," ujar Buya Yahya.

Buya Yahya juga mengingatkan para orangtua untuk tidak melihat calon menantu dari sisi dunia saja.

"Jangan hanya melihat merek mobilnya, rumahnya di mana, Naudzubillah. Ini orang tua yang menjual anaknya kalau anaknya perempuan," kata Buya Yahya.

Baca Juga: Buya Yahya Sebut Anak Perempuan adalah Penghalang Api Neraka bagi Orang Tua, ini Maksudnya

Halaman:

Editor: Indira Murti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x