Isi Kandungan Surat Fatir Ayat 1, Malaikat Diciptakan dari Cahaya dan Memiliki Sayap

- 21 September 2021, 16:14 WIB
Berikut Isi Kandungan Surat Fatir Ayat 1, Malaikat Diciptakan dari Cahaya dan Memiliki Sayap
Berikut Isi Kandungan Surat Fatir Ayat 1, Malaikat Diciptakan dari Cahaya dan Memiliki Sayap /Pixabay/Afshad


MANTRA SUKABUMI - Al Quran Surat Fatir ayat 1 ini menjelaskan bahwa malaikat adalah makhluk Allah SWT yang diciptakan dari nur atau cahaya dan memiliki sayap.

Oleh karena itu isi kandungan Al Quran Surat Fatir ayat 1 kian menegaskan andai ada keterangan lain yang menyatakan bahwa malaikat memiliki ciri-ciri yang tidak sesuai dengan keterangan dari Al Quran dan hadis, patutlah kita meragukannya.

Malaikat diciptakan dengan memiliki sayap ada yang satu sayap, dua sayap, tiga sayap dan empat sayap.

Baca Juga: Segera Lamar Lowongan Kerja PT Shopee International Indonesia Sekarang

Berikut bacaan Surat Fatir ayat 1, lengkap dengan lafadz arab, latin dan terjemahnya :

ٱلْحَمْدُ لِلَّهِ فَاطِرِ ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلْأَرْضِ جَاعِلِ ٱلْمَلَٰٓئِكَةِ رُسُلًا أُو۟لِىٓ أَجْنِحَةٍ مَّثْنَىٰ وَثُلَٰثَ وَرُبَٰعَ ۚ يَزِيدُ فِى ٱلْخَلْقِ مَا يَشَآءُ ۚ إِنَّ ٱللَّهَ عَلَىٰ كُلِّ شَىْءٍ قَدِيرٌ

Al-ḥamdu lillāhi fāṭiris-samāwāti wal-arḍi jā'ilil-malā`ikati rusulan ulī ajniḥatim maṡnā wa ṡulāṡa wa rubā', yazīdu fil-khalqi mā yasyā`, innallāha 'alā kulli syai`ing qadīr

Terjemah Arti: Segala puji bagi Allah Pencipta langit dan bumi, Yang menjadikan malaikat sebagai utusan-utusan (untuk mengurus berbagai macam urusan) yang mempunyai sayap, masing-masing (ada yang) dua, tiga dan empat. Allah menambahkan pada ciptaan-Nya apa yang dikehendaki-Nya. Sesungguhnya Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu.

Surat Fatir ayat 1 ini dimulai dengan pujian kepada Allah yang memiliki semua pujian, Dialah yang memiliki pujian bagi Dzat-Nya, sebagai pengajaran bagi hamba-Nya bahwasanya Dialah yang berhak untuk segala jenis pujian.

Al Hamdu mutlak dan pujian sempurna bagi Allah sang pencipta langit dan bumi yang diciptakan keduanya dengan tanpa permisalan yang mendahului, yang menjadikan para malaikat sebagai utusan yang menyampaikan kepada mereka para Nabi Allah dan bagi siapa yang dikehendaki dari hamba-Nya dan Allah menciptakan para malaikat dengan sifat yang berbeda-beda dan menakjubkan.

Baca Juga: Isi Kandungan Surat Al-Qari’ah Ayat 1-11, Lengkap Tulisan Arab, Latin dan Artinya

Di antara mereka ada yang diciptakan dengan memiliki satu sayap, ada yang dua sayap, ada juga yang memiliki tiga sayap, ada yang dengan empat sayap.

Allah menambahkan atas makhluknya menurut apa yang Dia kehendaki, Dialah yang maha suci dan maha kuasa atas segala sesuatu, tidak ada yang dapat melemahkan-Nya di langit dan bumi.***

Editor: Abdullah Mu'min


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x