Penyesalan Orang Meninggal ketika di Alam Kubur, ini Penjelasan Ustadzah Oki Setiana Dewi

- 19 November 2021, 06:50 WIB
Jika Dulu Pernah Berzina, Haruskah Cerita pada Pasangan? Ini Penjelasan Ustadzah Oki Setiana Dewi
Jika Dulu Pernah Berzina, Haruskah Cerita pada Pasangan? Ini Penjelasan Ustadzah Oki Setiana Dewi /YouTube/

MANTRA SUKABUMI - Ustadzah Oki Setiana Dewi menerangkan dalam kajiannya bahwa ada sebuah penyesalan yang dirasakan orang yang sudah meninggal.

Umur merupakan rahasia ilahi yang siapapun tidak diketahui hanya Allah SWT yang maha mengetahui, maka dari itu ustadzah Oki Setiana Dewi memaparkan dalam kajiannya.

Kisah yang diterangkan ustadzah Oki Setiana Dewi sangat memberikan makna dan pelajaran yang menggugah jiwa untuk kita yang masih hidup di dunia.

Baca Juga: Sering Lakukan Maksiat? Simak Saran Ustadzah Oki Setiana Dewi: Hatimu Keras seperti Batu

Sebagaimana dalam Al-Quran surat Al Munafikun Ayat 10, bahwa ustadzah Oki Setiana Dewi menerangkan isi dari ayat tersebut tentang penyesalan orang yang telah meninggal dunia untuk dikembalikan ke dunia.

Seperti dilihat mantrasukabumi.com dari video yang dilihat di kanal YouTube pada Jumat, 19 November 2021.

Ustadzah Oki Setiana Dewi menerangkan bahwa kita sebagai hamba sejatinya adalah makhluk Allah SWT yang berikan tugas untuk saling tolong menolong kepada sesama.

Ketika sesuatu yang dapat diberikan bantuan dan pertolongan kepada orang lain, sejatinya itu sedang menolong diri kita sendiri di hari akhir nanti.

Ustadzah Oki Setiana Dewi pun memberikan perhatian kepada jamaahnya, bahwa kita tidak seharusnya menjadi pribadi yang serakah dan tamak.

Perilaku tersebut sebaiknya dijauhkan dari kita, karena mengingat bahwa tamak dan serakah merupakan perbuatan yang dapat menjerumuskan kita kedalam nerakanya Allah SWT.

Tentunya hal tersebut sangatlah menakutkan bagi seorang muslim dengan ancaman yang sangat menakutkan.

Baca Juga: Ustadzah Oki Setiana Dewi Sebut Banyak Kedahsyatan Bagi Orang Banyak Dzikir, Inilah Keutamaannya

Seperti halnya kisah dari Ustadzah Oki Setiana Dewi bahwa ketika seorang meninggal dunia ada suatu penyesalan dialam kuburnya.

Hal tersebut ustadzah Oki Setiana Dewi sampaikan dan paparannya dalam Al Qur'an surat Al Munafikun Ayat 10 Allah SWT berfirman:

وَاَنْفِقُوْا مِنْ مَّا رَزَقْنٰكُمْ مِّنْ قَبْلِ اَنْ يَّأْتِيَ اَحَدَكُمُ الْمَوْتُ فَيَقُوْلَ رَبِّ لَوْلَآ اَخَّرْتَنِيْٓ اِلٰٓى اَجَلٍ قَرِيْبٍۚ فَاَصَّدَّقَ وَاَكُنْ مِّنَ الصّٰلِحِيْنَ

Artinya: "Dan infakkanlah sebagian dari apa yang telah Kami berikan kepadamu sebelum kematian datang kepada salah seorang di antara kamu; lalu dia berkata (menyesali), “Ya Tuhanku, sekiranya Engkau berkenan menunda (kematian)ku sedikit waktu lagi"

Karenanya penyesalan seorang mayit ketika di alam kubur, mereka sangat menyesalkan perbuatannya di dunia, meminta kepada Allah SWT untuk dikembalikan kedunia atau ditunda kematiannya dengan hanya ingin melakukan sedekah dan membantu orang lain.

Orang-orang yang meninggal dan mereka inginkan bahwa ketika hidup Allah izinkan untuk hidup lebih lama ataupun kematiannya dapat ditunda.

Adapun yang mereka inginkan di dunia berbuat kebaikan karena ingin mendapatkan pahala, tapi keinginan mereka sudah tidak bisa lagi.

Baca Juga: Ketika Ahli Ibadah dan Ahli Maksiat Berpapasan, Simak Penjelasan Ustadzah Oki Setiana Dewi

Karena meereka sejatinya sudah kembali kepada Allah SWT dan sudah terlambat untuk melakukan amal kebajikan.

Maka dari kisah tersebut dapat dijadikan pelajaran bagi kita yang hidup dengan sekian banyaknya perintah Allah SWT di dalam Alquran.

Untuk itu yang namanya keserakahan pada intinya adalah membuat kita hancur dan rusak. Maka kita sebagai hamba dapat menjadikannya menjadi seorang pribadi yang tawadu dan termasuk kedalam orang yang senantiasa mengingat kematian.***

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah