4 Syarat Wanita Masuk Surga dengan Mudah, Kata Ustadzah Oki Setiana Dewi Bisa Lewat Pintu Mana Saja

- 19 November 2021, 20:05 WIB
4 Syarat Wanita Masuk Surga dengan Mudah, Kata Ustadzah Oki Setiana Dewi Bisa Lewat Pintu Mana Saja
4 Syarat Wanita Masuk Surga dengan Mudah, Kata Ustadzah Oki Setiana Dewi Bisa Lewat Pintu Mana Saja /Tangkap layar Youtube.com/WIRDA MANSUR

MANTRA SUKABUMI - Ustadzah Oki Setiana Dewi ungkap 4 syarat wanita bisa masuk surga melalui pintu mana saja yang disukai.

Hal ini tentu sesuai dengan ajaran islam, bahwa menurut Ustadzah Oki Setiana Dewi terdapat 4 syarat yang harus dipenuhi wanita.

Tentu untuk masuk surga adalah impian semua orang, terlebih kaum wanita yang disebut-sebut salah satu yang susah masuk surga.

Baca Juga: Survei SnapCart Membuktikan: Ini E-Commerce Terbaik Indonesia Tahun 2021

Namun, Ustadzah Oki Setiana Dewi beri rahasia untuk wanita agar mudah masuk surga dengan memenuhi 4 syarat berikut ini.

Melalui kajiannya, Ustadzah Oki Setiana Dewi beberkan 4 syarat wanita masuk surga.

"Maka ketahuilah perempuan perempuan punya jalan tol untuk bisa masuk surga dengan syarat 4," ucapnya seperti dilihat mantrasukabumi.com dari kanal youtube Wahdah Daily pada Jumat, 19 November 2021.

Aktris usia 32 tahun ini beri cara mudah wanita menjemput surga menggunakan 4 syarat, di antaranya mengerjakan sholat lima waktu.

"Kata rasulullah wahai wanita para istri engkau bisa masuk surga dari pintu mana saja yang engkau kehendaki asalkan pertama sholat lima waktu," terangnya.

Ustadzah Oki pun ungkap syarat pertama yang mesti dilakukan sebagai wanita atau istri yaitu dengan melaksanakan sholat lima waktu sebagai perintah Allah yang wajib dikerjakan.

"sholat yang wajib engkau kerjakan, rasul tidak bilang kerjakan yang sunnah rasul hanya katakan kerjakan sholat lima waktu," lanjutnya.

Baca Juga: Ustadzah Oki Setiana Dewi Ungkap Ciri-ciri Perempuan yang Tidak Masuk Surga, Simak Penjelasannya

 

Kemudian syarat kedua yaitu melaksanakan puasa di bulan Ramadhan.

Sebagaimana diketahui, selain sholat lima waktu puasa ramadhan juga termasuk ke dalam rukun Islam yang sifatnya wajib dikerjakan bagi orang yang mampu.

"yang wajib puasa dibukan suci ramadhan," ucap Oki.

Puasa Ramadahn menjadi salah satu syarat bagi wanita agar mudah masuk surga.

Selanjutnya syarat yang ketiga adalah wanita atau istri harus patuh terhadap suami, lalu yang terkahir jaga kesetiaan dan harga diri.

Maka setelah memenuhi 4 syarat tersebut, dijamin wanita mudah menjemput surga yang di ridhoi Allah SWT melalui pintu mana saja yang diinginkan.

"engkau taat patuh kepada suamimu dan engkau menjaga kesetiaan menjaga harga dirimu dengan begitu engkau bisa masuk dari pintu mana saja yang engkau kehendaki," pungkasnya.***

Editor: Ajeng R H


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah