Begini Sifat Asli Perempuan, Laki-laki Wajib Tahu, Gus Baha: Mentalnya Disayangi dan Dikasihi

- 12 Desember 2021, 16:35 WIB
Sifat asli seorang wanita dijelaskan Gus Baha dalam salah satu ceramahnya, yaitu mentalnya ingin disayangi dan dikasihi.
Sifat asli seorang wanita dijelaskan Gus Baha dalam salah satu ceramahnya, yaitu mentalnya ingin disayangi dan dikasihi. /Tangkapan layar Youtube Gus Baha

MANTRA SUKABUMI - Sifat asli seorang wanita dijelaskan Gus Baha dalam salah satu ceramahnya.

Gus Baha menjelaskan watak asli perempuan yang seharusnya diketahui oleh para laki-laki.

Dituturkan Gus Baha, perempuan setomboy apapun tetap memiliki watak aslinya, yaitu selalu ingin disayang dan dikasihi.

Baca Juga: Menikahlah dengan Perempuan yang Masih Perawan, Gus Baha Ungkap Alasannya

"Perempuan itu tetap memiliki watak perempuan. Pengennya itu disayang dan dikasihi," ujar Gus Baha, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari Instagram @gusbahaofficial pada Minggu, 12 Desember 2021.

Hal itu dirasa penting, hingga ulama kelahiran tahun 1970 itu pun mengulangi lagi perbuatannya, yaitu perempuan mentalnya memang disayang dan dikasihi.

"Saya ulangi: perempuan sampai mati itu mentalnya tetap perempuan. Yaitu ingin disayang, dikasihi,” sambungnya.

Ulama asal Jawa Tengah itu tidak main-main dengan ucapannya, perempuan memiliki watak ingin disayang dan dikasihi memang benar adanya.

Bukan asal bicara, namun Allah sendiri membenarkan hal itu yang tercantum dalam kitab Al-qur'an.

Baca Juga: Kenang Pidato Hasyim Muzadi, Dosa Terbanyak itu Perempuan, Gus Baha Sebut Untung Istrinya Tidak Begitu

"Hal itu memang benar demikian. Bahkan Allah sendiri dalam Alquran membenarkannya," sambungnya

Ia menjelaskan Allah berfirman, Allah mendesain perempuan memiliki ciri dasar yaitu memang suka berhias.

“Allah bersabda ciri dasarnya perempuan itu yunassa’u fil hilyah. Yaitu orang yang didesain Allah, yang orientasinya itu memang berhias (hilyah),” lanjutnya.

Sementara Gus Baha menyebut seorang laki-laki didesain oleh Allah SWT sebagai penanggung jawab kebenaran.⁣

Tugasnya laki-laki sebagai penanggungjawab kebenaran bahkan disebut Allah dalam Al-qur'an diulang beberapa kali.

“Bahkan diantara yang disebut Allah itu penanggung jawab kebenaran diulang beberapa kali," pungkasnya.***

Editor: Indira Murti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah