Tata Cara Salat Idul Fitri di Rumah, Lengkap dengan Bacaan Salat

- 23 Mei 2020, 01:30 WIB
ILUSTRASI Pelaksanaan salat Idul Fitri tahun 1441 dalam situasi Pandemi Covid-19 tetap dianjurkan di rumah dengan jumlah terbatas
ILUSTRASI Pelaksanaan salat Idul Fitri tahun 1441 dalam situasi Pandemi Covid-19 tetap dianjurkan di rumah dengan jumlah terbatas /NU Online/.*/NU Online

Sesuai dengan yang dianjurkan oleh pemerintah dalam pelaksanaan salat Idul Fitri Ramadan kali ini untuk dilaksanakan di rumah masing-masing secara berjamaah bersama keluarga.

Keterangan mazhab Syafi’i ini dapat menjadi rujukan dan dapat ditemukan pada Kitab Nihayatuz Zain karya Syekh M Nawawi Banten.

القسم الثاني من النفل المؤقت وهو ما تسن فيه الجماعة ( صلاة العيدين ) الأصغر والأكبر وهي من خصائص هذه الأمة 

Artinya, “Jenis kedua dari shalat sunnah yang ditentukan waktunya adalah shalat yang dianjurkan untuk dilaksanakan secara berjamaah adalah (shalat dua Id, yaitu Idul Fitri dan Idul Adha). Shalat Id disyariatkan khusus untuk umat Nabi Muhammad SAW,” (Lihat Syekh M Nawawi Banten, Nihayatuz Zain, [Beirut, Darul Kutub Al-Ilmiyyah: 2002 M/1422 H], halaman 106).

Baca Juga: Foto Staf Medis Kenakan Bikini di Balik APD Ketika Merawat Pasien di Rumah Sakit Viral di Medsos

Untuk itu, perlunya sebuah panduan tata cara ketika melaksanakan salat Idul Fitri di rumah berjamaah bersama keluarga.

Berikut ini panduan atau tata cara salat Idul Fitri di rumah yang dirangkum Mantra Sukabumi dari situs NU Online:

Rakaat Pertama

  1. Pelafalan niat salat Idul Fitri.

 اُصَلِّى سُنَّةً لِعِيْدِ الفِطْرِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ أَدَاءً إِمَامًا/مَأْمُوْمًا للهِ تَعَالَى  

Ushalli sunnatan li Idil Fitri rak‘atayni mustaqbilal qiblati adā’an imāman/ma’mūman lillāhi ta‘ālā.

Halaman:

Editor: Encep Faiz

Sumber: Instagram NU Online @nuonline_id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x