Isi Kandungan dan Tafsir Tahlili Surat At Taubah Ayat 111 tentang Balasan Allah atas Perjuangan Orang Mukmin

- 12 Mei 2022, 20:05 WIB
Isi Kandungan dan Bacaan Surat Al Ashr Ayat 1 Sampai 3 Lengkap Tulisan Arab Latin dan Artinya
Isi Kandungan dan Bacaan Surat Al Ashr Ayat 1 Sampai 3 Lengkap Tulisan Arab Latin dan Artinya /Unsplash.com/Malik Shibly

Namun tidak ada perbedaan antara keduanya dalam menerima pahala dan balasan dari Allah.

Allah menegaskan bahwa janji-Nya untuk memberikan pahala akan ditepati-Nya, bahkan telah ditetapkan-Nya sedemikian rupa dalam kitab Taurat, Injil, dan Al-Qur'an.

Kitab suci terakhir ini tidak akan dapat dihapuskan oleh siapapun juga, karena Allah telah menjamin keselamatan Al-Qur'an dari tangan-tangan jahil.

Selanjutnya Allah menegaskan bahwa tidak ada yang melebihi Allah dalam hal menepati janji, karena Dia Maha Kuasa untuk menepati janji-Nya, dan tidak pernah lupa ataupun ragu pada hamba-Nya.

Oleh sebab itu, Allah akan memberi kabar gembira yang pasti akan mereka peroleh dari jual beli harta dan jiwa mereka dengan Allah.

Baca Juga: Isi Kandungan Surat Al Fatihah Ayat 1-7, Lengkap Tulisan Arab Latin dan Asbabun Nuzul

Pada akhir ayat ini Allah kembali memberikan penegasan bahwa keberuntungan yang akan mereka peroleh benar-benar suatu keberuntungan yang amat besar, tidak ada yang melebihinya.

Sedang keberuntungan yang telah mereka peroleh sebelumnya yang berupa kemenangan terhadap musuh-musuh Islam, serta kepemimpinan, kekuasaan dan kerajaan, hanyalah keberuntungan yang merupakan jalan untuk menegakkan keadilan dan kebenaran.

Itulah isi kandungan dan tafsir tahlili surat At-Taubah ayat 111 tentang janji balasan Allah atas perjuangan dan pengorbanan orang mukmin.***

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah