Amalan Sepuluh Hari Awal Dzulhijjah: Baca Kalimat Pendek Ini Maka Hajat akan Terpenuhi

- 20 Juni 2022, 15:10 WIB
Ilustrasi dzikir, 7 dzikir pendek yang dahsyat dengan pahala berlimpah dan selalu diingat Allah SWT.
Ilustrasi dzikir, 7 dzikir pendek yang dahsyat dengan pahala berlimpah dan selalu diingat Allah SWT. /Screenshot IG annajaharabiccenter/

MANTRA SUKABUMI - Berikut ini kami bagikan satu amalan pendek yang bisa kita amalkan di sepuluh hari awal Dzulhijjah.

Amalan di sepuluh hari bulan Dzulhijjah ini memiliki keutamaan agar apa yang kita hajatkan segera dipenuhi.

Sebagaimana dijelaskan dalam hadits, bahwa 10 hari awal bulan Dzulhijjah adalah hari yang paling disukai Allah ketika hambanya beramal pada hari itu.

Baca Juga: Amalan Penunduk agar Miliki Wibawa dan Berkharisma: Baca Tiap Usai Sholat Fardhu, Usapkan ke Wajah

Dan bahkan keutamaan beramal pada 10 hari awal bulan Dzulhijjah lebih utama daripada jihad di jalan Allah.

Dijelaskan juga dalam hadits bahwa orang yang berpuasa di 10 hari awal bulan Dzulhijjah setiap satu harinya memiliki keutamaan seperti orang yang berpuasa satu tahun.

Orang yang terbangun dan melaksanakan ibadah pada malam 10 hari awal bulan Dzulhijjah seperti halnya ibadah pada malam lailatul qadar.

Sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari kitab Durratun Nasihin karya Imam Utsman bin Hasan bin Ahmad dijelaskan dalam hadits Rasulullah SAW:

وروى ابو هريرة رضي الله عنه عن النبي صلى الله عليه وسلم انه قال: مامن ايام احب الى الله ان يعبد فيها من عشر ذي الحجة يعدل صوم كل يوم منها صيام سنة وقيام كل ليلة منها قيام ليلةالقدر.

Halaman:

Editor: Nahrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x