Isi Kandungan Surat Ali Imran Ayat 84-85 Lengkap Bacaan Arab dan Terjemah

- 26 Agustus 2022, 07:30 WIB
Ilustrasi Isi Kandungan Surat Ali Imran Ayat 84-85, Lengkap Bacaan Arab dan Terjemah dalam Bahasa Indonesia
Ilustrasi Isi Kandungan Surat Ali Imran Ayat 84-85, Lengkap Bacaan Arab dan Terjemah dalam Bahasa Indonesia /pexels/GR Stocks

MANTRA SUKABUMI - Berikut ini pembahasan isi kandungan surat Ali Imran ayat 84 dan 85 tentang ahli kitab yang menyeleweng dari kebenaran.

Dalam isi kandungan surat Ali Imran ayat 84 juga diterangkan bahwa pada masa itu, kaum Yahudi tidak mau memeluk agama Islam sehingga Allah melaknat mereka.

Selain isi kandungan, artikel ini juga dilengkapi dengan bacaan surat Ali Imran ayat 84 dan 85 lengkap terjemah dalam bahasa Indonesia.

Baca Juga: Isi Kandungan Surat Al Baqarah Ayat 255 Lengkap Keutamaan Bacaan Ayat Kursi

Dilansir mantrasukabumi.com dari Quran Kemenag, berikut ini pembahasan isi kandungan surat Ali Imran ayat 84 dan 85 lengkap bacaan Arab dan terjemah.

Isi Kandungan Surat Ali Imran Ayat 84:

قُلْ اٰمَنَّا بِاللّٰهِ وَمَآ اُنْزِلَ عَلَيْنَا وَمَآ اُنْزِلَ عَلٰٓى اِبْرٰهِيْمَ وَاِسْمٰعِيْلَ وَاِسْحٰقَ وَيَعْقُوْبَ وَالْاَسْبَاطِ وَمَآ اُوْتِيَ مُوْسٰى وَعِيْسٰى وَالنَّبِيُّوْنَ مِنْ رَّبِّهِمْۖ لَا نُفَرِّقُ بَيْنَ اَحَدٍ مِّنْهُمْۖ وَنَحْنُ لَهٗ مُسْلِمُوْنَ

Artinya:
Katakanlah (Nabi Muhammad), “Kami beriman kepada Allah dan pada apa yang diturunkan kepada kami dan yang diturunkan kepada Ibrahim, Ismail, Ishaq, Ya‘qub beserta anak cucunya, dan apa yang diberikan kepada Musa, Isa, serta para nabi dari Tuhan mereka. Kami tidak membeda-bedakan seorangpun di antara mereka dan hanya kepada-Nya kami berserah diri.”

Ayat ini menerangkan bahwa Allah tidak membenarkan sikap Ahli Kitab bahkan mencelanya karena mereka itu menyeleweng dari kebenaran setelah kebenaran itu tampak jelas bagi mereka dan mereka tidak mau memeluk agama Islam yang datang dari Allah.

Halaman:

Editor: Riska Haryani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x