Berikut Tiga Doa Nabi Ibrahim yang Bisa Diamalkan, Salah Satunya Doa meminta Keturunan

- 31 Juli 2020, 11:45 WIB
ILUSTRASI berdoa setelah salat.*
ILUSTRASI berdoa setelah salat.* /pixabay

MANTRA SUKABUMI - Perjalanan Hari Raya Idul Adha 1441 H telah tiba. Banyak amalan-amalan dan ibadah lainnya yang bisa dilaksanakan untuk menambah amal kebaikan kita bekal di hari depan.

Salah satu amalan yang bisa kita lakukan pada Idul Adha yang berbeda dengan hari raya lainnya, yakni penyembelihan hewan kurban yang ditapaki dari kisah perjalanan dan perjuangan Nabi Ibrahim dan anaknya Nabi Ismail AS.

Kisah kesabaran dan ketaatan kedua tokoh ini bahkan terabadikan dalam Alquran yang kemudian menjadi tuntunan pelaksanaan ibadah Kurban, yang sampai saat ini kita laksanakan sebagai amal ibadah.

Baca Juga: Mimpi Tentang Neraka Sahabat Abdullah Bin Umar

Baca Juga: Tabi’in yang Menerima Mahar Dua Dinar Untuk Pernikahan Putrinya

Ujian dari kisah keluarga Nabi Ibrahim ini, menjadi pelajaran berharga bagi sebuah rumah tangga dalam menghadapi ujian keimanan dari Allah SWT. Karena itu, Perjuangan keluarga mulia ini kemudian diabadikan Allah dalam bentuk-bentuk ibadah yang menjadi keutamaan Dzulhijjah.

Di antaranya adalah menyembelih hewan kurban dan Sa'i. Sa'i adalah rukun haji dan umrah. Tanpa melakukan Sa'i, haji dan umrah seseorang tidak sah.

Sa'i diabadikan dari perjuangan Hajar dan Ismail hidup di tengah gurun pasir Mekkah yang saat itu tiada berpenghuni.

Tak hanya aktivitas, doa-doa yang dilantunkan keluarga ini, terutama sang kepala keluarga, yakni Nabi Ibrahim alaihis salam, juga diabadikan Allah di dalam Al Quran.

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min

Sumber: Seputar Tangsel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x