Ingin Cepat Punya Momongan? Coba Amalkan Doa dan Tips dari Gus Iqdam

- 29 Januari 2024, 06:56 WIB
Ingin Cepat Punya Momongan? Coba Amalkan Doa dan Tips dari Gus Iqdam.
Ingin Cepat Punya Momongan? Coba Amalkan Doa dan Tips dari Gus Iqdam. /*//Instagram /@dherekpusat

MANTRA SUKABUMI - Sudah lama menikah namun tak kunjung diberikan keturunan? Hal tersebut menjadi sebuah impian yang didambakan oleh pasangan suami istri menunggu hadirnya si buah hati.

Menanti kehamilan adalah momen yang bisa dihadapi dengan campuran perasaan gembira, harap-harap cemas, dan kekhawatiran bagi setiap pasangan suami istri. 

Namun, meski sudah berupaya dengan berbagai cara, Allah masih belum memberikan keturunan yang didambakannya.

Baca Juga: Lakukan 8 Amalan ini agar Hajat Cepat Dikabul Allah SWT, In Shaa Allah Potensinya Besar!

Akan tetapi, bagi pasangan yang tetap ingin segera memiliki keturunan, tidak ada salahnya dapat mengamalkan amalan yang dianjurkan oleh Gus Iqdam.

Dalam salah satu pengajiannya, Gua Iqdam membagikan amalan dan tips bagi pasangan suami istri yang ingin cepat mendapat keturunan, terlebih diamalkan di bulan Rajab yang mulia saat ini  .

Dalam ceramahnya, Gus Iqdam bercerita tentang seorang jamaah perempuan yang sudah memiliki satu anak dan ingin "meteng" dalam bahasa Jawa, artinya ingin hamil kembali namun susah.

"Gus niki kulo mpun gadhah anak siji, pingin gadah malih, gawe bolak-balik mboten meteng-meteng, boyok kados badhe pedot ora meteng-meteng," ujar Gus Iqdam seperti dilihat di mantrasukabumi.com dari akun TikTok @Martha Amel pada Sabtu, 27 Januari 2024.

Amalan ini jima diamalakan di bulan Rajab menurut Gus Iqdam, insya Allah bisa hamil. Alam tetapi, selain melakukan hubungan suami istri, ada doa yang harus dibaca secaara rutin.

Baca Juga: Tren Belanja Online, Riset INDEF: 50 Persen UMKM Lebih Memilih Shopee sebagai Platform Unggulan

"Insya Allah pokok bulan Rejeb iki mbok lakoni tenanan, insya Allah meteng," kata Gus Iqdam.

Sambil bercanda, Gus Iqdam pun menyebut bahwa amalan ini khusus bagi pasangan yang sudah halal atau telah menikah. Bagi yang belum menikah, ia menyebut pura-pura tidak mendengar saja sambil diiringi tawa jamaah.

Menurut Gus Iqdam, pada bulan Rajab merupakan peristiwa dimana Nur Nabi Muhammad SAW ditiupkan ke rahim ibundanya, Sayidah Aminah.

Oleh sebab itu, dianjurkan pada bulan Rajab tersebut bagi pasangan yang ingin cepat diberikan keturunan untuk diamalkan.

Doa ini dibaca oleh istri smbil mengelus-elus perutnya dengan harapan Allah segera memberikan amanah, yakni seorang anak.

Adapun doa yang dianjurkan diamalkan tersebut kata Gus Iqdam, yakni doa Nabi Ibrahim 'alaihissalam, yaitu ketika beliau menginginkan keturunan.

Baca Juga: Inilah 8 Amalan yang Diajarkan Rasulullah agar Dagangan Laris Manis dan Laku

Doa Nabi Ibrahim 'alaihissalam tersebut berbunyi "Robbi Habli Minasshoolihiin". Cukup pendek, namun faedahnya sangat besar. Doa tersebut merupakan potongan ayat Al Quran yang terdapat dalam surat As-Saffat ayat 100.

رَبِّ هَبْ لِيْ مِنَ الصّٰلِحِيْنَ

Artinya: (Ibrahim berdoa,) "Ya Tuhanku, anugerahkanlah kepadaku (keturunan) yang termasuk orang-orang saleh."

Melansir dari Tafsir Quran Kemenag, ayat ini menggambarkan kisah Nabi Ibrahim AS yang memohon dengan tulus kepada Allah SWT agar diberikan seorang anak yang saleh, taat, serta bisa menjadi pendampingnya dalam berdakwah menyebarkan agama Taugid, serta menghadapi kesulitan perjalanan hidup.

Kehadiran anak bagi Nabi Ibrahim AS kala itu sangat dinantikan, dan jadi hal istimewa karena dapat menggantikan keluarga dan kaum yang telah ditinggalkannya.

"Insya Allah doa pingin anak sholeh niki mandi banget teng wulan Rejeb niki. Mugi-mugi sing hadir anake sholeh sholiha," ujar Gus Iqdam seraya mendoakan semua jemaah yang hadir.***

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah