Waspada, Ternyata Main Pukul pada Anak Bisa Berisiko Fatal Terutama pada Bagian Tubuh Berikut ini

10 Februari 2021, 21:16 WIB
Ilustrasi anak penyandang disabilitas jadi korban pelecehan. /Pixabay/ Counselling /

 

MANTRA SUKABUMI – Main pukul biasanya sering terjadi oleh orangtua kepada anak, apa lagi saat melihat perilaku anaknya yang menjengkelkan.

Padahal sifat seperti itu biasa terjadi kepada anak-anak namun tinggal orangtuanya yang mengarahkanya dengan baik, jangan sampai main pukul apalagi pada bagian tertentu.

Main pukul pada anak akan berisiko fatal kepada buah hati Anda, bahkan bisa jadi anak tersebut akan semakin menjadi-jadi.

Baca Juga: Kamu Senang Shopping? Coba Cari Tahu Tipe yang Manakah Kamu

Baca Juga: Cuaca Besok Kamis 11 Februari 2021, Siapkan Diri Anda karena BMKG Sebut Peringatan Dini untuk 10 Wilayah ini

Sebenarnya main pukul terhadap anak tidak akan membuat jera anak tersebut bahkan akan lebih menjadi-jadi, namun yang paling ditakutkan anak tersebut mengalami trauma bahkan sampai cidera karena pukulan yang dilakukan oleh orang tuanya.

Harus berhati-hati jika anda pernah melakukan hal ini, sebab ada bagian tubuh anak yang sangat sensitif, dan apabila terkena pukulan dapat menyebabkan kejang-kejang bahkan beresiko kebutaan.

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber mengenai bagian tubuh anak yang tidak boleh terkena kekerasan atau pukulan:

1. Memukul pantat

Ternyata bagian pantat memiliki saraf sciatic dan apabila terkena pukulan yang keras akan menjadikan dampak yang serius.

Maka dari itu jangan sampai mengira pantat memiliki daging yang empuk maka pantat bisa jadi sasaran pukulan. Jangan memukul pantat anak.

Baca Juga: Warganet Dibuat Heboh, Pasangan ini Bagikan Momen Romantis di Kamar Mandi Saat Nikmati Bulan Madu

2. Telinga

Hati bagi orang tau yang suka menjewer telinga anaknya apali menggunakan tenaga yang kuat bahkan sampai berlebihan, ternyata hal ini bisa mebuat gendang telingan anak Anda retak bahkan sampai pecah sehingga membuat pendengarannya terganggu.

3. Mencubit hidung

Hidung memang bagian yang bisa jadi dianggap menggemaskan bahkan mencubit hidung bukan krena marah saja bisa jadi karena lucu atau gemas namun, harus berhati-hati mencubit hidung, bisa menyebabkan mukosa terutama pada hidung anak masih tergolong halus, karena dengan mencubit hidung dengan keras dapat melukai mukosa dan pembuluh darahnya.

4. Bagian belakang kepala

Bagian belakang kepala anak tidak boleh terkena pukulan, mengapa demikian, sebab Pusat pernapasan manusia ada di sini, jika belakang kepala belakang terkena pukulan keras, ini akan menimbulkan gangguan keseimbangan, seperti gagal pernapasan, mual-mual, bahkan komplikasi yang lainnya.

Baca Juga: Perlu Diketahui, Rasulullah SAW Sebut Ada Dua Penyakit di Akhir Zaman yang Tak Dapat Diobati

5. Bagian pelipis

Bagian Pelipis biasanya rawan terkena pukulan karena pelipis ada pada lokasi yang rawan terkena pukulan sebab dinding pelipis sangat tipis, sehingga akan memudahkan pelipis retak atau bahkan pecah yang akan berdampak negatif pada perkembangan saraf penglihatan.

Kerusakan pada pelipis yang disebabkan karena hal ini akan lebih mudah menjadi penyebab kebutaan. Oleh sebab itu anda selaku orangtua jangan sembarangan menampar bagian pipi dan telinga anak.

Nah, itulah bagian tubuh pada anak yang tidak boleh terkena pukulan, sebab dampaknya cukup serius.***

Editor: Robi Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler