Cara Paling Ampuh Atasi Jerawat Dipunggung, Cukup Dengan 5 Bahan Amali ini, Madu Salah Satunya

17 Juli 2021, 21:28 WIB
Ilustrasi jerawa: Cara Paling Ampuh Atasi Jerawat Dipunggung, Cukup Dengan 5 Bahan Amali ini, Madu Salah Satunya /PIXABAY/Kiejrstin_Michaella

MANTRA SUKABUMI - Jerawat tidak hanya muncul di sekitar wajah, namun juga bisa terjadi di punggung.

Penyebab terjadinya jerawat di punggung karena adanya kotoran yang tersumbat di pori-pori atau juga jarang mandi. Namun jangan khawatir adar cara yang paling ampuh untuk mengatasinya.

Adapun cara paling ampuh untuk mengatasi jerawat di punggung, cukup dengan 6 bahan alami berikut ini, salah satunya dengan madu⁠.

Baca Juga: Tokyo Revengers Chapter 215 Final Arc Bahasa Indonesia, ini Link Baca, Spoiler dan Tanggal Rilis

Seperti dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber, berikut cara paling ampuh atasi jerawat di punggung, dengan 5 bahan alami ini, diantaranya:

1. Madu⁠

Cara yang pertama untuk mengatasi jerawat di punggung adalah dengan menggunakan madu.

Caranya adalah campuran madu dan sereal gandum atau dengan dua sendok makan oatmeal.

Setelah itu, oleskan bahan tersebut ke bagian punggung yang berjerawat, lalu diamkan selama 20 menit. Lakukan pengobatan setiap hari sampai jerawat di punggung hilang.

2. Tomat⁠

Tomat mengandung antioksidan, vitamin, serta lycopene yang baik untuk perawatan termasuk mengatasi jerawat di punggung.

Cara perawatannya pun cukup mudah, anda hanya cukup menempelkan potongan tomat segar pada kulit punggung yang berjerawat.⁠

Baca Juga: BLT UMKM atau Banpres BPUM Cair Bertahap Juli-September 2021 pada 3 Juta Pelaku UMKM, Cek Link ini

3. Bubuk kunyit⁠

Selain sering dijadikan bumbu dapur, kunyit juga dipercaya salah satu bahan yang paling ampuh untu mengatasi jerawat di punggung.

Caranya, campurkan dua sendok teh bubuk kunyit dengan satu sendok teh minyak wijen, kemudian oleskan bahan tersebut pada bagian kulit punggung yang berjerawat.

Setelah itu, kemudian diamkan selama satu jam. Setelah itu, bilas tubuh dengan air hangat. Adapun untuk mendapatkan hasil yang maksimal, lakukan perawatan ini dua kali sehari.⁠

4. Lidah buaya⁠

Lidah buaya merupakan salah satu bahan alami yang dipercaya sangat ampuh untuk mengatasi jerawat.

Begitu pun dengan masalah jerawat di punggung, caranya anda cukup mengoleskan gel lidah buaya yang telah diberikan di Dareh kulit punggung yang berjerawat.

Laku, biarkan hingga mengering, setelah itu bilas dengan air hangat dan oleskan pelembap, lakukan dengan rutin maka masalah jerawat di punggung akan hilang.

Baca Juga: 20 Kata Mutiara dan Kutipan dari Lirik Lagu Iwan Fals, Penuh Makna dan Arti Kehidupan

5. Garam⁠

⁠Garam diketahui mengandung magnesium, kalium, vitamin D, dan zinc yang bersifat antibakteri.

Oleh kerena itulah, garam dipercaya mampu mengatasi dan mempercepat penyembuhan jerawat di punggung.

Caranya, larutkan tiga sendok makan garam dengan 500 ml air, basuhkan ke bagian kulit punggung yang berjerawat.⁠

Namun, jika jerawat dipunggung tidak kunjung sembuh dalam waktu lama, sebaiknya segera anda periksakan ke dokter kulit.***

Editor: Emis Suhendi

Tags

Terkini

Terpopuler