Tampak Sepele Tapi Efektif, Berikut Ini 8 Cara Menghemat Penggunaan Listrik di Rumah

- 19 Januari 2021, 13:15 WIB
 Tampak Sepele Tapi Efektif, Berikut Ini 8 Cara Menghemat Penggunaan Listrik di Rumah
Tampak Sepele Tapi Efektif, Berikut Ini 8 Cara Menghemat Penggunaan Listrik di Rumah /Pixabay / @Colin00B/.*/Pixabay / @Colin00B

MANTRA SUKABUMI – Biaya penggunaan listrik tinggi merupakan masalah yang kerap dihadapi oleh banyak orang. Biasanya, hal tersebut disebabkan oleh penggunaan listrik secara berlebihan, serta terdapat banyak peralatan elektronik di rumah.

Namun, ada beberapa cara menghemat listrik yang bisa dilakukan untuk memangkas biaya tagihan listrik setiap bulannya. Diantaranya adalah dengan menghemat listrik kulkas, serta memanfaatkan ventilasi udara untuk menghemat listrik.

Selain itu, cara menghemat listrik juga bisa dilakukan dengan menggunakan kulkas sesuai kebutuhan, atau hal yang sering dianggap sepele seperti memasak nasi dengan menggunakan air panas, ternyata bisa menjadi salah satu cara menghemat listrik.

Baca Juga: Beli Paket Internet Lebih Menguntungkan dengan ShopeePay, Ikuti Langkah-Langkah Berikut Ini

Baca Juga: Rafi Ahmad Artis Pertama yang Divaksin, Ernest Prakasa: Saya Dukung Dia Berpengaruh pada Masyarakat

Dikutip mantrasukabumi.com dari berbagai sumber, berikut ini cara menghemat listrik dan mengurangi biaya listrik bulanan:

1. Menghemat Listrik dengan Mematikan Lampu

Salah satu penyebab tingginya biaya listrik bulanan adalah sering membiarkan lampu menyala, terutama di siang hari.

Menyalakan lampu di siang hari merupakan salah satu kebiasaan tidak menghemat listrik atau boros, sehingga dapat menyebabkan biaya listrik bulanan menjadi tinggi.

Selain itu, ada baiknya ketika malam hari, lampu-lampu yang tidak digunakan lebih baik dimatikan, untuk memangkas penggunaan listrik serta menghemat listrik agar biaya listrik bulanan menjadi rendah.

Baca Juga: Prabowo Subianto Tiba-tiba Beri Pesan Penting Pada Kadernya: Terus Berada Dipihak Merah Putih

2. Mencabut Kabel Peralatan Elektronik Dapat Membantu Menghemat Listrik

Kabel peralatan yang masih terhubung dengan stop kontak dapat menyebabkan listrik menjadi terbuang percuma, serta dapat menyebabkan penggunaan listrik menjadi tinggi.

Ada baiknya mencabut peralatan seperti charger telepon genggam dan charger laptop, untuk membantu menghemat listrik serta menekan biaya tagihan listrik bulanan.

3. Bijak Menggunakan Kulkas

Menggunakan lemari es atau kulkas secara bijak juga terbukti bisa menghemat listrik, serta menekan biaya tagihan listrik bulanan.
Kulkas merupakan perangkat listrik yang memerlukan konsumsi listrik yang besar, sehingga penggunaannya dengan bijak dapat membantu menghemat listrik.

Cara yang bisa dilakukan adalah dengan mengatur suhu kulkas menjadi rendah, atau dengan mematikan kulkas saat meninggalkan rumah.

Baca Juga: PDIP Rotasi Ribka Tjiptaning Usai Tolak Vaksin, dr Tirta: Kalau Mau Debat Pake Statemen yang Bagus

4. Memasak Nasi dengan Air Mendidih, Menghemat Listrik Rice Cooker

Memasak nasi dengan penanak nasi atau rice cooker merupakan hal yang lazim dilakukan orang saat ini. Akan tetapi, tidak banyak yang tahu bahwa ternyata rice cooker dapat mengonsumsi listrik yang besar.

Cara menghemat listrik saat menggunakan rice cooker adalah menanak nasi dengan air mendidih, alih-alih menggunakan air dingin.

Dengan cara tersebut, tentunya proses memasak nasi menjadi lebih singkat, serta dapat menghemat listrik.

5. Menggunakan Dispenser Seperlunya

Cara menghemat listrik berikutnya adalah dengan menggunakan dispenser sesuai dengan keperluan. Hal ini bisa dilakukan dengan mencabut dispenser ketika tidak digunakan.

Baca Juga: Usai 4 Hari Terjebak dalam Reruntuhan, Perawat RS di Sulawesi Barat Ditemukan Selamat

Dispenser yang menggunakan pemanas dan pendingin air tentunya memerlukan konsumsi listrik yang tinggi. Cara untuk menghemat listrik dispenser adalah dengan memasak air panas, atau mendinginkan air di kulkas.

6. Mematikan Alat Elektronik Ketika Tidur

Alat elektronik yang dibiarkan menyala sebelum tidur tentunya dapat menghambat proses menghemat listrik.

Peralatan listrik seperti televisi, AC dan lampu yang dibiarkan menyala saat tidur dapat menambah biaya tagihan listrik bulanan.

Sebelum tidur, pastikan peralatan listrik seperti TV, AC dan lampu telah dimatikan, agar dapat membantu menghemat listrik.

Baca Juga: Tanggapi Natalius Pigai Akan Beli Vaksin Seharga 10 Juta, Ferdinand: Kasihan Juga Lihat Bung Pigai

Baca Juga: BLT UMKM Rp2,4 Juta Kembali Bank BRI Cairkan, Ini Alur Proses Pencairannya

7. Memanfaatkan Ventilasi Udara, Bantu Menghemat Listrik AC

Ventilasi udara yang baik di rumah terbukti dapat membantu menghemat listrik. Ventilasi dan sirkulasi udara rumah yang baik, serta cahaya matahari yang cukup dapat menekan penggunaan alat-alat listrik seperti AC, kipas angin dan lampu penerangan ruangan.

Agar dapat menghemat listrik, pastikan sirkulasi udara segar yang masuk ke rumah cukup baik, serta ruangan mendapat cukup cahaya matahari.

8. Menggunakan Listrik Prabayar (Pulsa)

Selain cara-cara menghemat listrik diatas, ternyata menggunakan listrik prabayar atau pulsa juga dapat membantu menekan biaya tagihan listrik bulanan.

Dengan menggunakan listrik prabayar atau pulsa, besar kecilnya penggunaan listrik sehar-hari bisa diatur sesuai dengan kebutuhan.***

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah