Manfaat Air Kelapa Muda yang Wajib Anda Ketahui, Salah Satunya Menurunkan Gula Darah

- 7 Agustus 2020, 09:51 WIB
Ilustrasi: air kelapa muda minuman sehat dan menyegarkan/
Ilustrasi: air kelapa muda minuman sehat dan menyegarkan/ /pxabay/Gadini/


MANTRA SUKABUMI - Salah satu minuman alami yang menyegarkan adalah air kelapa. Selain menghilangkan dahaga, air kelapa juga memiliki segudang manfaat untuk kesehatan.

Bagi sebagian orang, air kelapa dijadikan sebagai obat untuk menyembuhkan berbagai penyakit. Hal ini juga dianjurkan oleh beberapa kalangan, salah satunya oleh Perhimpunan Dokter Indonesia Pengembang Kesehatan Tradisional Timur (PDPKT DKI Jaya) yang mengatakan air kelapa bisa dijadikan sebagai obat, diantaranya untuk pereda demam.

Selain itu, kelapa juga mudah diperoleh di sekitar kita. Banyaknya pedagang dan pohon yang tumbu di sekitar kita menempatkan kelapa diantara buah yang tidak sulit di dapatkan.

Baca Juga: Mimpi Melihat Singa, Ini Tafsirnya Menurut 3 Ulama

Baca Juga: Ingin Dapat Gaji Tambahan dari Pemerintah? Berikut Syarat untuk Mendapatkannya

Terkait manfaat dan khasiat dari air kelapa itu sendiri, dikutip dari berbagai sumber sangat banyak, diantaranya:

1. Pengganti cairan di tubuh

Air kelapa muda memiliki kandungan elektrolit alami seperti kalium, natrium, dan mangan yang bisa membantu tubuh terhindar dari dehidrasi. Pasalnya air kelapa muda dapat menggantikan cairan di tubuh setelah melakukan aktivitas fisik seperti olahraga, maupun saat mengalami diare.

2. Mengandung antioksidan

Stres okisdatif dan radikal bebas yang dapat muncul apabila seseorang berolahraga terlalu keras dapat dinetralisir dengan rutin mengkonsumsi air kelapa muda. Radikal bebas, dalam jumlah berlebih, dapat menyebabkan kerusakan sel, dan memicu berbagai penyakit.

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x