Peringati Hari Menanam Pohon Indonesia 2022, Ratusan Pohon di Tanam di Pantai Citepus Sukabumi

9 Desember 2022, 17:50 WIB
Ratusan pohon ditanam di kawasan pantai Citepus Palabuhanratu Sukabumi dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia tahun 2022. /*/Nandi/dok. Mantra Sukabumi

MANTRA SUKABUMI - Menyambut Hari Menanam Pohon Indonesia, Dinas kehutanan wilayah III jabar dan PT. Indonesia Power PLTU Jawa Barat 2 Palabuhanratu serta forkompimcam tanam ratusan pohon di area objek wisata pantai Citepus muara, desa Citepus.

Penanaman pohon dengan tema Juna (Jumat Menanam) diikuti antusias ratusan warga para pelaku usaha yang berjualan di area objek wisata pantai Citepus, Jumat, 9 Desember 2022.

General Manager Indonesia Power PLTU Jabar 2 Palabuhanratu, Rizki Priatna mengatakan alasan penanaman pohon dilakukan di area objek wisata pantai Citepus merupakan tempat wisata yang memiliki panorama indah dan banyak dikunjungi wisatawan.

Baca Juga: Update Gempa Bumi M 5,8, 14 Rumah dan 2 Sekolah di Kabupaten Sukabumi Rusak

"Kta ingin tempat ini lebih hijau, lebih indah, sehingga lebih banyak lagi wisatawan disini, tentunya akan banyak juga penghasilan bagi para pelaku usaha di pantai Citepus," ungkapnya.

"Ada 600 pohon yang kita tanam, di tiga lokasi mulai dari Citepus Padi padi, Citepus muara, hingga Citepus Kebun Kelapa, jenisnya ada pohon Katapang, Camar laut dan juga pohon Kelapa," sambungnya.

Dijelaskan Rizki, program penanaman yang dilaksanakannya merupakan lanjutan setelah sebelumnya penanaman dilaksanakan di pantai Loji, kecamatan Simpenan, pantai Cipatuguran dan pantai Citepus, kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.

"Untuk perawatan tentu pasti kita akan bantu, melibatkan warga di desa Citepus. Tentu kedepan kami juga akan terus berkelanjutan di wilayah lain karena kita ada programnya," jelasnya.

"Kita akan bantu jika ada yang mau menanam terutama tanaman enerji, akan lebib bagus untuk daerah pegunungan, Kaliandra dan Lamtoro, itu tanaman hutan energi yang dipanen bisa dijadikan biomasa bahan bakar biomas di PLTU nantinya," imbuhnya.

Baca Juga: Operasi Pekat Lodaya 2022, Polsek Jampang Tengah Sita Miras dan Knalpot Kendaraan Bising

Ditempat yang sama, Kacab Dinas kehutanan wilayah III menegaskan Uuh Suparman mengatakan kegiatan Jumat menanam yang dilaksanakan gabungan dari kecamatan, desa dan massyarakat serta PLTU dalam rangka mendukung program gubernur Jabar Ridwan kamil yang telah mencanangkan dari tahun 2021 dan tahun 2022 tertanama 70 juta batang pohon di Jabar.

"Kebetulan Sukabumi memang kabupaten terluas se- Jabar, beban targetnya juga paling tinggi, tapi Alhamdulillah dengan dukungan semua pihak, kita di suport berapagam fasilitas capaian Kabupaten Sukabumi dalam dua tahun terakhir ini sudah hampir 16 juta batang pohon tertanam, ini menjadi record untuk menunjang program bapak Gubernur," ucapnya.

Menurut Uuh, hal itu merupakan capaian yang baik dan kedepan pihaknya akan terus mengarahkan berbagai unsur untuk mencoba memproduksi ataupaun menanam pohon terlebih saat ini trend di masyarakat menginginkan pohon yang berinilai manfaat seperti pohon buah.

"Kami di tahun 2021 sudah mencapai 13 juta pohon, dari 50 juta pohon kontribusi kabupaten Sukabumi, tahun 2022 ini dari target 2,2 juta Alhamduillah sudah mencapai 3,3 juta batang, Insya allah akhir bulan ini akan melampaui angka itu," bebernya.

Baca Juga: Hilang Berhari-hari, Pria Asal Garut Ditemukan di Gubuk Muara Cibuni Sukabumi

Adanya penanaman ratusan pohon mendapat apresiasi dari Camat Palabuhanratu Ali Iskandar, dimana pihkanya mengaku senang kawasan objek wisata pantai Citepus mendapat intervensi dari PLTU dalam momen hari menanam pohon indonesia tahun 2022 ini.

"Tentu saja kita merasa senang, bahagia, karena wilayah Palabuhanratu hari ini mendapat intervensi untuk dilakukan penanaman pohon kita kedatangan GM yang memberikan dana CSR berkaitan dengan rencana penanaman ini," ujarnya.

"Semangatnya sama dengan kita, Palabuhabratu harus dijaga itu menjadi komitmen kita, salah satu menjaganya itu adalah bagaimana lingkungan bisa tetap teduh, asri, tentunya keteduhan dan keasrian itu hanya bisa terwujud apabila pepohonan dan lingkungan terjaga, jadi kita besyukur Alhamdulillah, tinggal kita jaga dan pelihara dengan baik," tandasnya.***

Editor: Encep Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler