Diterjang Hujan Deras dan Angin Kencang, Rumah Warga di Cantayan Sukabumi Rusak

- 25 November 2022, 20:01 WIB
Diterjang Hujan Deras dan Angin Kencang Rumah Warga di Cantayan Sukabumi Rusak
Diterjang Hujan Deras dan Angin Kencang Rumah Warga di Cantayan Sukabumi Rusak /*/Mantrasukabumi.com/Dok. Mantra Sukabumi

MANTRA SUKABUMI- Hujan deras disertai angin kencang mengakibatkan satu unit rumah warga di Kampung Paledang, RT 10, RW 03, Desa Cimahi, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi rusak.

Kerusakan terjadi pada bagian dinding dapur ambruk terjadi saat hujan deras disertai angin kencang, Kamis, 24 November 2022 kemarin sekitar pukul 15.00 Wib.

Beruntung tidak ada korban jiwa maupun korban luka dalam peristiwa tersebut hanya saja pemilik rumah mengalami kerugian materi akibat salah satu dinding rumahnya ambruk.

Baca Juga: Wakil Ketua DPRD Sukabumi Salurkan Bantuan ke Lokasi Bencana Alam Gempa Bumi Cianjur

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Sukabumi, Wawan Godawan, dalam keterangannya mengatakan satu unit rumah warga milik Juju yang dihuni satu kepala keluarga dengan tiga jiwa tersebut hanya mengalami rusak ringan.

"Petugas dilapangan sudah berkoordinasi bersama perangkat desa, kecamatan, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Damkar, satpol pp dan relawan guna assessment ke lokasi kejadian.

"Untuk juga memberi himbauan kepada masyarakat untuk tetap waspada dikarenakan cuaca ekstrem," ungkapnya. Jumat, (25/11).

"Kebutuhan bagi rumah yang rusak material bangunan, warga sudah bergotong royong membereskan sisa sisa reruntuhan dan menutupi dengan triplek saat ini," ucapnya.***

Editor: Nahrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x