Contoh Teks Pidato Hari Pahlawan Menarik dan Singkat, Cocok untuk Tugas Sekolah

20 Oktober 2022, 14:10 WIB
Ilustrasi Bisa dijadikan referensi saat ada tugas dari sekolah, berikut contoh teks biantara singkat tema tentang Hari Pahlawan. /*/Pixabay/mohammed_hassan./

 

MANTRA SUKABUMI - Memberiakn pidato Hari Pahlawan menjadi salah satu bentuk kita mengenang terhadap Pahlawan yang telah gugur.

Hari Pahlawan diperingati pada 10 November mendatang, biasanya dalam memperingatinya masyarakat Indonesia atau khususnya siswa sekolah menyampaikan pidato.

Pidato yang disampaikan tentang Hari Pahlawan sebagai bentuk mengenang jasa pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan.

Baca Juga: Teks Biantara Bahasa Sunda Tentang Syukur Nikmat Singkat, Bisa untuk Kegiatan Lomba atau Ceramah

Di dalam artikel ini terdapat contoh teks pidato Hari Pahlawan, cocok untuk tugas sekolah.

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber, inilah contoh teks pidato Hari Pahlawan yang menarik dan singkat.

PIDATO HARI PAHLAWAN

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Yang terhormat Ibu guru dan teman-teman yang saya banggakan.

Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan hidayahnya sehingga kita masih diberikan kesehatan hingga saat ini dan insya Allah sampai seterusnya. Sholawat serta salam marilah kita panjatkan ke junjungan Nabi besar Muhammad SAW, yang kita tunggu syafaatnya di hari kiamat nanti.

Kali ini izinkan saya untuk menyampaikan pidato singkat tentang Peringatan Hari Pahlawan.

nggris mengultimatum akan menyerang kota Surabaya dari darat laut dan udara. Apabila orang Indonesia di Surabaya tidak menaati pemerintah Inggris.

Baca Juga: Terbaru! Teks Biantara Bahasa Sunda Tentang Kesehatan, Singkat dan Jelas Cocok untuk Tugas Sekolah

Mereka juga mengeluarkan instruksi bahwa pemimpin bangsa Indonesia dan para pemuda di Surabaya, harus datang selambat-lambatnya 10 November 1945, pukul 06.00 WIB tiba di tempat yang ditentukan.

Ultimatum itu tidak ditaati oleh rakyat Surabaya, sehingga terjadilah pertempuran Surabaya yang sangat dahsyat pada 10 November 1945. Medan perang tersebut mendapat julukan neraka.

Banyaknya pejuang yang gugur dan rakyat yang menjadi korban ketika ikut serta semangat membara telah membuat kota Surabaya kemudian dikenal sebagai kota Pahlawan.

Pertempuran 10 November adalah pertempuran terbesar dan terberat dalam sejarah revolusi Nasional Indonesia. Sehingga menjadi simbol nasional atas perlawanan Indonesia terhadap kolonialisme.

Saudara-saudara sekalian sebangsa dan setanah air, hadirin yang saya muliakan. Di dalam memperingati hari pahlawan yang terpenting bagi kita adalah mengambil hikmah dari adanya peringatan tersebut. Kita hendaknya mengambil semangat para pejuang untuk kemudian kita terapkan.

Baca Juga: Teks Biantara Bahasa Sunda Tentang Syukur Nikmat Singkat, Bisa untuk Kegiatan Lomba atau Ceramah

Demikian sambutan saya semoga para pahlawan yang telah gugur mendahului kita diterima amal baiknya, dan diampuni segala dosanya oleh Allah Tuhan yang Maha Kuasa.

Mohon maaf atas segala kesalahan, terima kasih.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Demikian itulah contoh teks biantara tema Hari Pahlawan yang diperingati pada 10 November 2022. ***

Editor: Encep Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler