Amien Rais Dirikan Partai Ummat, PAN Kini Tak Identik dengan Dirinya : Kita Beda Ideologi

1 Oktober 2020, 17:31 WIB
Mukaddimah Partai Ummat oleh Amien Rais. /Youtube Amien Rais Official

MANTRA SUKABUMI - Salah satu tokoh nasional yang identik dengan PAN, Amien Rais kini mendirikan partai baru.

Pendirian Partai Ummat resmi diumumkan langsung melalui Youtube milik Amien Rais pada Kamis, 1 Oktober 2020.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua Partai Amanat Nasional (PAN) Viva Yoga Mauladi menyampaikan mulai hari ini Amien Rais resmi keluar dan meninggalkan PAN.

Baca Juga: Moeldoko Ancam KAMI, Kalau Paksakan Kehendak Kita Akan Buat Perhitungan

Baca Juga: Merchant Baru ShopeePay Minggu ini Penuh dengan Fesyen dan Makanan Lezat

"Pak Amien sebagai salah satu pendiri dan mantan Ketua Umum PAN 2000-2005 sudah tidak lagi menjadi bagian dari keluarga besar PAN. Oleh karena itu Pak Amien Rais sudah tidak identik lagi dengan PAN," ujarnya seperti dikutip mantrasukabumi com dari RRI pada Kamis, 1 Oktober 2020.

Yoga juga menyampaikan ucapan selamat kepada Amien Rais yang telah mendirikan Partai Ummat di gelanggang politik.

Namun Yoga menegaskan bahwa secara ideologi politik, PAN dan partai Ummat berbeda.

"PAN berideologi Nasionalis-Religius, Partai Ummat itu partai Islam. Keperbedaan ideologi politik tentu akan membawa konsekuensi berbeda dalam basis sosial di masyarakat," lanjutnya.

Yoga menambahkan, dirinya yakin para kader dan pengurua PAN tetap solid dan setia dengan PAN. 

Baca Juga: Gawat, Fadli Zon Bocorkah PKI Adalah Dalang G30S 1965, Simak Penjelasannya

"Jika ada anggota yang keluar dari PAN dan ikut Partai Ummat, itu hanya sebagian kecil saja. Non signifikan. Tidak bedol desa. Apalagi sampai saat ini tidak ada satupun anggota legislatif, di DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten/Kota maupun kader di lembaga eksekutif yang menyatakan keluar dari PAN dan bergabung di Partai Ummat," pungkasnya.

Sebelumnya, Pendiri Partai Amanat Nasional (PAN), Amien Rais secara resmi mengumumkan nama partai baru yang diberi nama Partai Ummat. 

Dalam video tersebut, Amien dengan tegas menyampaikan, tekadnya untuk bekerja dan berjuang bersama masyarakat lewat partai barunya ini.

"Partai Ummat insyaallah bertekad akan bekerja dan berjuang bersama anak bangsa lainnya melawan kezaliman dan menegakkan keadilan," ujar Amien Rais.**

Editor: Andriana

Sumber: RRI

Tags

Terkini

Terpopuler