Fadli Zon Akhirnya Buka Suara Soal Penangkapan Menteri Edhy Prabowo dan KPK

- 26 November 2020, 07:41 WIB
Fadli Zon
Fadli Zon /YouTube/Fadli Zon Official

MANTRA SUKABUMI – Setelah seharian tidak memberikan pendapat, Fadli Zon akhirnya buka suara perihal penangkapan Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo.

Perlu diketahui, Menteri KKP tersebut ditangkap di Bandara Soekarno – Hatta pada Rabu, 25 November 2020 sekitar pukul 1.00 WIB dini hari. 

Ia ditangkap bersama keluarga dan sejumlah pejabat Kementerian Kelautan dan Perikanan setelah melakukan perjalanan kerja ke Honolulu, Hawaii, Amerika Serikat.

 Baca Juga: Inilah Merchant Terbaru ShopeePay Beri Inspirasi Makan Selama WFH

Baca Juga: Keras, Ferdinand Serang Fadli Zon Soal Habib Rizieq: TNI Gak Butuh Persetujuan Anda, Ada Panglima

Fadli Zon, melalui akun Twitter-nya memberikan pendapatnya melalui akun Twitter pribadi miliknya, @fadlizon pada Kamis, 26 November 2020 dini hari.

Sebelumnya, Fadli Zon belum memberikan keterangan apapun terkait hal tersebut.

Edhy Prabowo diketahui mengundurkan diri dari jabatan Menteri Kelautan dan Perikanan serta Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, setelah dirinya resmi ditahan oleh KPK. 

Fadli Zon, selaku Wakil Ketua Dewan Pembina DPP Partai Gerindra, menyebut langkah yang diambil Edhy Prabowo merupakan langkah yang bijak.

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x