Heboh, FPI Sebut Kliwonan Habib Lutfi dan Banser: Sudahlah Nanti Merembet

- 30 November 2020, 20:05 WIB
Tangkapan layar video pengajian Abuya Uci.
Tangkapan layar video pengajian Abuya Uci. /Twitter @Kabar_FPI

MANTRA SUKABUMI - Front Pembela Islam (FPI) angkat bicara terkait kerumunan pengajian di Banten.

Hal itu merespon permintaan pencopotan Kapolda Banten atas kejadian kerumunan pada pengajian Abuya Uci Turtusi tersebut.

FPI meminta masyarakat menyudahi perdebatan hal itu, sebab jika diteruskan akan merembet kemana-mana.

Baca Juga: Gawat, Presiden Jokowi Tegur Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, Ini Alasannya

Baca Juga: Reuni 212 Akan Tetap Digelar, Berikut Deretan Tokoh yang Akan Hadiri Dialog Nasional

FPI bahkan menyinggung acara Kliwonan Habib Lutfi Pekalongan hingga Banser yang gelar peringatan Hari Pahlawan dengan mengerahkan 10 ribu orang.

"Sudahlah... Nanti merembet kalo Kapolda Banten dicopot. Nanti Masyarakat minta Kapolda Jateng dicopot juga dimana adanya Kliwonan Maulana Habib Luthfi di Pekalongan.
Belum lagi Banser Gelar Peringatan Hari Pahlawan dgn mengerahkan 10rb pasukannya di Banyumas.
HRS aja Ha Er Eeess," tulis akun Twitter @kabar_FPI dikutip mantrasukabumi.com pada Senin, 30 November 2020.

Sebelumnya, pengguna akun Twitter @umarhasibuan_75 mempertanyakan kenapa hanya Habib Rizieq saja yang dipermasalahkan.

Baca Juga: Mahfud MD Tiba-tiba Singgung 2 Ormas Besar Indonesia, NU dan Muhammadiyah, Ada Apa?

Halaman:

Editor: Andriana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x