Bicara Soal Kerumitan Ide Pancasila, Fahri Hamzah: Pemimpin Kita Gamang dan Sampai Hari Ini Oleng!

- 19 Desember 2020, 21:29 WIB
Mantan Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah.
Mantan Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah. /dpr.go.id

MANTRA SUKABUMI – Fahri Hamzah selaku Wakil Ketua Umum Partai Gelora mengatakan, bahwa Pancasila merupakan ide yang kompleks dari ide sekuler dan juga ide Negara serta Agama.

Hal tersebut disampaikan Fahri Hamzah melalui cuitan di akun Twitter pribadinya pada Sabtu, 19 Desember 2020.

Menurut Fahri Hamzah, Pancasila merupakan jalan tengah yang di dalamnya terdapat ide Agama dan Negara saling berdampingan.

Baca Juga: Teddy Gusnaidi Sebut Mudah Jika Ingin Hilangkan FPI di Indonesia: Jadikan Seperti PKI

Baca Juga: Kampanye ShopeePay Rp1 Cetak Rekor Baru, Lebih dari 100.000 Voucher Terjual pada 12 Menit Pertama

Selanjutnya Politiikus Partai Gelora terseut mengatakan, bahwa negara lain gagal mengharmoniskan ide Agama dan Negara. Namun, lanjut Fahri Hamzah, Indonesia menyatukan dengan indah ide Agama dan Negara.

“Padahal sering saya katakan, #PancasilaKita adalah ide yang lebih kompleks dari ide sekuler dan juga ide negara agama,” ujar Fahri Hamzah.

“Justru karena Ia (Pancasila) adalah jalan tengah. Di dalamnya ide Agama dan Negara berdampingan. Apa yang gagal dihamoniskan oleh negara lain kita satukan indah,” tambahnya, seperti dikutip mantrasukabumi.com dalam cuitan akun @fahrihamzah pada Sabtu, 19 Desember 2020.

Dalam cuitan selanjutnya, Waketum Partai Gelora tersebut mengatakan, bahwa dalam memahami kerumitan ide Pancasila harus diperlukan kecerdasan ekstra.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah