BMKG: Waspada Serangan Petir dan Hujan Lebat di 10 Kota dan Provinsi Hari ini Kamis 8 April 2021

- 8 April 2021, 07:12 WIB
BMKG: Potensi Cuaca Ekstrem Berdampak Bencana, Pulau Jawa Dilanda Hujan Lebat
BMKG: Potensi Cuaca Ekstrem Berdampak Bencana, Pulau Jawa Dilanda Hujan Lebat /Karawangpost/pixabay: Free Photos

MANTRA SUKABUMI - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menginformasikan bahwa masyarakat perlu waspada terkait potensi serangan petir dan hujan lebat di 10 kota dan provinsi hari ini, kamis, 8 April 2021.

Untuk meningkatkat kehati-hatian dan waspada, BMKG rilis peringatan dini di sejumlah kota dan provinsi terkait potensi serangan petir dan hujan lebat. 

Hari ini Kamis, 8 April 2021, terdapat 10 kota dan provinsi yang berpotensi menjadi target serangan hujan disertai petir, BMKG himbau masyarakat untuk tetap waspada.

 Baca Juga: Ada Diskon hingga 90% Plus Voucher, Belanja Termurah di Shopee Murah Lebay

Baca Juga: Pemerintah Ambil Alih Pengelolaan TMII, Fadli Zon: Jangan Sampai Dijual juga untuk Bayar Hutang

"Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat, petir dan angin kencang antara siang hingga mejelang malam," dikutip mantrasukabumi.com dari BMKG, Kamis, 8 April 2021.

Berikut 10 kota dan provinsi yang berpotensi jadi target serangan petir dan hujan lebat hari ini.

1. Bali

Perlu diwaspadai potensi hujan lebat yang dapat disertai kilat, petir di wilayah Buleleng, Bangli, Jembrana, Badung dan Karangasem serta perlu diwaspadai potensi gelombang laut yang dapat mencapai ketinggian 2.0 meter atau lebih di Selat Bali bagian selatan, Selat Badung, Selat Lombok bagian selatan danSamudera Hindia selatan Bali.

2. Jawa Barat

Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat, petir dan angin kencang antara siang hingga mejelang malam hari di wilayah Kab dan Kota Bogor, Kab dan Kota Sukabumi, Kab Cianjur, Kab Garut, Kab Tasikmalaya, Kab Ciamis, Kota Banjar, Kab Kuningan.

Baca Juga: Belanja Kebutuhan Lebaran Tahun Ini, Pemerintah Beri Subsidi Rp500 Miliar Bagi Masyarakat

3. Jawa Timur

Waspadai hujan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang sesaat pada: Pagi hari di wilayah Lamongan, Tuban, Nganjuk, Kab. Madiun, Kota Madiun, Ngawi, Magetan, Tulungagung, Kab. Pasuruan, Kab. Probolinggo, Bondowoso, Situbondo, Bangkalan, Sampang dan Sumenep. Siang-Sore hari di wilayah Sidoarjo, Kab. Mojokerto, Lamongan, Kab. Madiun, Magetan, Kota Malang, Kab. Pasuruan, Kab. Probolinggo, Lumajang, Jember, Bondowoso dan Situbondo. 

4. Jawa Tengah

Potensi hujan sedang - lebat dapat disertai petir dan angin kencang di wilayah Pegunungan tengah, sebagian Pantura dan Solo Raya antara siang, sore - malam hari.

5. DKI Jakarta

Waspada potensi hujan disertai kilat, petir dan angin kencang di wilayah Jaksel dan Jaktim pada siang dan sore hari.

6. Banten

Waspada potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat, petir dan angin kencang di wilayah Kab. Lebak bagian Timur dan Selatan; Waspada potensi angin kencang di wilayah sebagian besar Prop. Banten; Waspada potensi gelombang tinggi di Selat Sunda bagian Selatan, Perairan Selatan Banten, dan Samudra Hindia Selatan Banten.

7. NTT

Waspada potensi hujan sedang-lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang berdurasi singkat pada siang-sore hari di wilayah Manggarai Barat, Manggarai, Manggarai Timur, Ngada, Nagekeo, Alor, TTS, TTU, Belu, Malaka dan Sumba Barat. 

Baca Juga: Menimbulkan Salah Tafsir, Surat Telegram Kapolri Dicabut

Baca Juga: SANGAT BAHAYA, Rasa Nikmat dari Bakso Ternyata Dapat Sebabkan Kanker

8. NTB

Waspadai adanya potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat, petir dan angin kencang di sebagian wilayah Kota Mataram, Kab. Lombok Barat, Lombok Utara, Lombok Timur, Lombok Tengah, Sumbawa Barat, Sumbawa, Bima, Dompu, dan Kota Bima pada pagi hingga malam hari, dan waspadai tinggi gelombang yang mencapai 2 meter atau lebih di Selat Lombok bag. selatan, Selat Alas bag. selatan, Perairan Utara Sumbawa, Samudra Hindia selatan NTB dan Selat Sape bag. utara dan selatan.

9. Lampung

Waspada potensi hujan lebat disertai kilat, petir dan angin kencang di wilayah Lamteng, Pesawaran, Lampura, Way Kanan, Mesuji, Tuba, Tubabar pada sore dan malam hari. 

10. Jambi

Waspada hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang di wilayah Kab Bungo, dan Kab Merangin pada sore dan malam hari.

Tetap waspada dan hati-hati terkait cuaca ekstrem hari ini seperti hujan yang disertai petir dan angin kencang.***

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah