Waspada Beberapa Wilayah Indonesia Alami Kenaikan Suhu Panas, Ternyata Hal ini yang Jadi Penyebabnya

- 18 Mei 2021, 07:15 WIB
Waspada Beberapa Wilayah Indonesia Alami Kenaikan Suhu Panas, Ternyata Hal ini yang Jadi Penyebabnya./*
Waspada Beberapa Wilayah Indonesia Alami Kenaikan Suhu Panas, Ternyata Hal ini yang Jadi Penyebabnya./* /Pexels/Fabio Partenheimer/

MANTRA SUKABUMI - Beberapa hari belakangan ini sejumlah wilayah di Indonesia mengalami suhu yang lebih tinggi dibandingkan biasanya.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) pun membeberkan alasan yang terjadi selama ini.

Deputi Bidang Meteorologi Guswanto mengatakan bahwa suhu panas tersebut disebabkan kondisi cuaca, bukan karena gelombang panas atau “heatwave”.

Baca Juga: Ada Diskon hingga 90% Plus Voucher, Belanja Termurah di Shopee Murah Lebay

Baca Juga: Yang Lain Nikmati Air di Kolam Renang, Dua Sejoli ini Malah Asik Main Ginian, Netizen: Astaga

“Yang terjadi di wilayah Indonesia adalah kondisi suhu panas harian yang umumnya disebabkan oleh kondisi cuaca cerah pada siang hari dan relatif lebih signifikan pada saat posisi semu matahari berada di sekitar ekuatorial," ujar Guswanto dalam keterangannya, seperti dikutip mantrasukabumi.com, dari laman AntaraNews.com, Selasa, 18 Mei 2021.

Berdasarkan keterangan World Meteorological Organization (WMO), lanjut Guswanto, heatwave itu merupakan fenomena kondisi udara panas yang berkepanjangan selama lima hari atau lebih secara berturut-turut.

“Suhu maksimum harian lebih tinggi dari suhu maksimum rata-rata hingga 5 derajat Celcius atau 9 derajat Fahrenheit atau lebih,” ujarnya.

Dia mengatakan bahwa fenomena “heatwave” umumnya terjadi di wilayah lintang menengah-tinggi seperti Eropa dan Amerika.

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x