Politisi Cantik Ini Tanggapi Sikap Legowo Presiden Jokowi: Beliau Selalu Santai dan Menerima

- 29 Juni 2021, 17:35 WIB
Ketua DPP PSI Tsamara Amany ikut tanggapi ide presiden kembali dipilih MPR.
Ketua DPP PSI Tsamara Amany ikut tanggapi ide presiden kembali dipilih MPR. /Instagram.com/@tsamaradki/

Hal itu disampaikan Sudjiwo Tedjo melalui akun Twitter pribadinya pada Selasa, 29 Juni 2021.

"Salut, Pak Jokowi, mengaku oke2 aja atas kritik terhadap dirinya bahkan meminta universitas tak membatasi kebebasan eskpresi mahasiswa," tulisnya.

Namun lanjut Sudjiwo Tedjo, dirinya akan lebih bangga lagi jika Presiden Jokowi membatalkan pasal penghinaan kepada Presiden di draf KUHP.

Baca Juga: Presiden Jokowi Akhirnya Tanggapi Kritik BEM UI Soal King of Lip Service, Berikut Pernyataannya

"Lebih salut lagi kalau ke-Legowo-an ini Bapak wujudkan secara nyata dgn cawe2 membatalkan pasal penghinaan presiden di draf KUHP. Suwun," sambungnya.

Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) angkat bicara terkait gelar yang diberikan BEM UI yang menyebut Jokowi King of Lip Service.

Menurut Jokowi itulah adalah hal biasa sebagai bentuk ekspresi dari para mahasiswa kepada dirinya.

Ia juga mengatakan hal terebut sudah sejak lama terjadi. Ia mengaku pernah disebut klemar klemer, planga plongo, otoriter, bapak bipang, hingga King of Lip Service.

"Saya kira ini bentuk ekspresi mahasiswa, dan ini negara demokrasi, jadi kritik itu boleh-boleh saja," ujar Jokowi.

Jokowi juga meminta agar Universitas tidak menghalangi para mahasiswa untuk berekspresi.

Halaman:

Editor: Andriana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah