PPKM Darurat Jawa Bali Resmi Ditetapkan, Ini Pesan Habib Nabiel Almusawa: Apa Sih yang Bisa Kita Lakukan

- 1 Juli 2021, 17:06 WIB
Habib Nabiel Almusawa
Habib Nabiel Almusawa /Tangkapan layar YouTube.com/tvOneNews

MANTRA SUKABUMI - Pimpinan Majelis Rasulullah yang juga merupakan kakak Habib Munzir, Habib Nabiel Almusawa memberikan pesan pada masyarakat.

Pesan Habib Nabiel Almusawa disampaikan ditengah pemberlakuan PPKM Darurat Jawa Bali yang dimulai pada Sabtu, 3 Juli 2021 lusa.

Melalui akun Twitter pribadinya Habib Nabiel menyampaikan pesan agar masyarakat memiliki jadwal untuk khalwah.

Baca Juga: Ditengah PPKM Darurat Jawa Bali Diterapkan, Aktivis Ini Ajak Mahasiswa Camping Akbar di Gedung DPR RI

Baca Juga: Aktivis Covid-19 Serukan Sri Sultan Hamengku Buwono Turun Gunung, dr Tirta: Untuk Tenangkan Warga

"Pemerintah menetapkan PPKM Darurat ya nak..? Apa sih yg bs kita lakukan..? Seorang hamba wajib memiliki jadwal & wkt tertentu untuk khalwah (berduaan) dg ALLAAH SWT," tulis Habib Nabiel.

Menurut Habib Nabiel, jadwal khalwah tersebut digunakan masyarakat untuk berdoa dan berdzikir.

"Untk berdoa, berdzikir, merenung & menata hatinya," lanjut Habib Nabiel.

Tak hanya itu, waktu tersebut juga dapat digunakan untuk menuntaskan kewajiban kepada Tuhan.

"serta menuntaskan kewajiban syariatnya pd Tuhannya.. Yuuk..?," pungkasnya.

Seperti diketahui, pemerintah resmi telah menetapkan PPKM Darurat yang meliputi Jawa dan Bali mulai Sabtu, 3 Juli 2021 hingga Selasa, 20 Juli 2021.

Kebijakan penerapan PPKM Darurat di Jawa dan Bali diambil sebagai langkah menekan penyebaran virus Covid-19, yang terus meningkat dalam waktu belakangan ini.

Baca Juga: Yogyakarta Genting, dr Tirta Minta Sri Sultan Hamengku Buwono Berikan Statement Agar Warga Tenang

Kebijakan tersebut diumumkan langsung oleh Presiden Joko Widodo melalui siaran live YouTube Sekretariat Presiden pada hari ini Kamis, 1 Juli 2021.

"Saya memutuskan untuk memberlakukan PPKM Darurat sejak tanggal 3 Juli hingga 20 Juli 2021 khusus di Jawa dan Bali," kata Presiden Jokowi. 

Presiden Jokowi juga memberikan instruksi kepada jajarannya agar bekerja sama menjalankan PPKM darurat.

Tak hanya itu, Jokowi juga meminta seluruh masyarakat agar mematuhi aturan yang telah ditetapkan.

"Saya minta kepada seluruh rakyat Indonesia untuk tetap tenang dan waspada mematuhi ketentuan-ketentuan yang ada, disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan, dan mendukung kerja-kerja aparat pemerintah dan relawan dalam menangani pandemi Covid-19 ini," lanjutnya.***

Editor: Andriana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah